Rekaman tersebut menggambarkan kegiatan pasukan militer di wilayah Jharkhand, India ketika menjalani Mock Drill. Mock Drill merupakan latihan khusus bagi para polisi dalam menangani situasi darurat yang datang tanpa peringatan.
Video itupun sempat menghebohkan India bersamaan dengan demonstrasi masa menuntut pencabutan otonomi Kashmir pada 2019, seperti dilaporkan Boomlive.in. Setelah beredar, rekaman tersebut dikonfirmasi keliru.
Kesimpulan
Unggahan yang menyebut polisi India menembak warga muslim di tempat palsu. Konten tersebut sengaja dibagikan dengan narasi menyesatkan sehingga masuk dalam kategori False Content.
Baca Juga: KPAI Curiga Gadis Pembunuh di Sawah Besar Punya Masalah Keluarga
Faktanya, video itu menggambarkan polisi India tengah menjalani latihan bukan menembak warga muslim di tempat.