Anies di Masjid Cut Nyak Dien: Air Wudu Diambil Harus Dikembalikan ke Tanah

Minggu, 01 Maret 2020 | 19:07 WIB
Anies di Masjid Cut Nyak Dien: Air Wudu Diambil Harus Dikembalikan ke Tanah
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat peresmian Masjid Cut Nyak Dien. (Suara.com/M Yasir).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Masjid Cut Nyak Dien, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (1/3/2020).

Masjid tersebut diresmikan setelah selesai dilakukan renovasi.

Dalam sambutannya, Anies menyampaikan harapannya agar Masjid Cut Nyak Dien dapat menjadi contoh masjid ramah lingkungan di Jakarta dengan pengelolaan air resapan yang baik. Sehingga, kata dia, waktu musim penghujan tidak terdampak banjir.

"Saya harap di masjid ini (Masjid Cut Nyak Dien) bisa menjadi contoh bukan hanya remaja masjidnya, tapi juga pengelolaan air dan semua aspek yang menyangkut lingkungan hidup," kata Anies.

Baca Juga: Heboh Foto Anies Berendam di Air Sampah, Rektor UIC Pasang Badan Siap Bela

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat peresmian Masjid Cut Nyak Dien. (Suara.com/M Yasir).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat peresmian Masjid Cut Nyak Dien. (Suara.com/M Yasir).

Anies lantas menjelaskan bahwa pentingnya masjid ramah lingkungan di Jakarta lantaran masjid merupakan tempat yang paling banyak menggunakan air. Apalagi, di musim penghujan yang kerap mengakibatkan banjir seperti belakangan ini, menurutnya sebuah masjid penting memiliki pengelolaan resapan air yang baik.

"Artinya apa? Mengambil dan mengembalikan air, airnya diambil dari tanah karena itu selesai wudu airnya dikembalikan ke tanah," katanya.

Selain itu, Anies pun berkeyakinan pengurus Masjid Cut Nyak Dien telah memperhitungkan hal tersebut. Anies lagi-lagi menyampaikan harapannya semoga Masjid Cut Nyak Dien bisa dijadikan contoh masjid yang ramah lingkungan.

"Insyaallah masjid ini bisa dijadikan contoh masjid ramah lingkungan. Sehingga, ketika (pengurus) masjid di Jakarta kalau mau mencari contoh, bisa datang ke (Masjid) Cut Nyak Dien " kata dia.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Virus Corona di Jakarta, Anies Bentuk Tim Tanggap Covid-19

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI