Seusai dilakukan investigasi, keberadaan Deng berhasil diketahui melalui rekaman kamera pengawas yang berada di sekitar Hua Shan.
Dari rekaman tersebut, terlihat Deng berada di tepian tebing sembari selfie dan tergelincir lantaran tanah kondisi tanah yang tidak stabil.
Selain itu, pagar pembatas yang dibangun mengitari tebing Hua Shan juga kurang dari setengah tinggi orang dewasa sehingga tak mampu menahan tubuh Deng yang tergelincir.
Pihak keluarga menuntut pengelola agar bertanggungjawab penuh atas kematian gadis malang itu.
Baca Juga: Bentrok Berdarah dengan TNI di Taput, 3 Anggota Polisi Diperiksa Propam
Namun, pihak pengelola menolaknya dan menyatakan bahwa Deng terjatuh dari tebing karena kehilangan keseimbangan saat mengambil selfie.