Suara.com - Momen memilukan dialami seorang suami di Palmerah, Jakarta Barat, DKI Jakarta, Sabtu (22/2) akhir pekan lalu, saat melihat sang istri yang hamil besar wafat di hadapannya karena tertabrak mobil sehingga tergencet di tiang listrik.
Istri lelaki itu, Erlinda (26), tertabrak mobil saat sedang hamil 5 bulan. Di depan suaminya sendiri. Janin yang dikandungnya pun ikut tewas.
Padahal, pasangan suami istri tersebut sedang menanti anak pertamanya setelah 5 tahun menjalani pernikahan.
Peristiwa tersebut menjadi kisah pilu setelah diceritakan oleh warganet di media sosial.
Baca Juga: Belajar Nyetir Sembarangan Lalu Tabrak Ibu Hamil, Firda Jadi Tersangka
Mengutip dari akun instagram viralterkini99, perempuan tersebut tertabrak sepulang dari bengkel mobil tempatnya bekerja. Suaminya saat itu menunggu Erlinda di seberang jalan menggunakan motor.
Namun, saat menyeberang jalan, tiba-tiba mobil yang dikendarai seorang ibu bernama Firda Meisari langsung menabraknya.
Firda diketahui sedang belajar mengemudikan mobil. Saat itu, Firda ternyata salah menginjak gas alih-alih rem.
“Waktu bumil mau menyeberang, mobil itu masih tidak jalan. Tapi sewaktu korban di tengah jalan, mobil itu mendadak bergerak secara cepat, kayak mengejut begitu, dan menabrak korban hingga terpental,” kata warga yang menjadi saksi mata.
Sang suami kemudian syok melihat peristiwa itu hingga memukul-mukul bagian kaca mobil. Hal tersebut terekam dalam video amatir yang viral di media-media sosial.
Baca Juga: Tewas Terjepit Tiang Listrik, Penabrak Ibu Hamil Baru Belajar Setir Mobil
Belajar setir mobil