Suara.com - Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto memastikan alat-alat radiologi Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) yang terendam air untuk dikeringkan. Diketahui, RSCM sempat terendam banjir buntut hujan deras yang mengguyur kawasan DKI Jakarta sejak Sabtu (22/2/2020) malam.
Menkes Terawan mengatakan, pihaknya sudah berkomunikasi dengan Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten) dalam pengeringan alat-alatnya. Pasalnya, ada alat-alat radioterapi yang turut terendam banjir.
"Kami sudah panggil para vendor untuk melakukan tindakan yang bisa membuat alat itu beroperasional. Termasuk alat radioterapi kami cek semua pengeringannya. Sehingga kami juga berhubungan dengan Bapeten. Saya telpon untuk mengecek kembali," kata Terawan usai memantau alat radiologi di RSCM, Minggu (23/2/2020).
Ia mengatakan, pengecekan sangat penting dilakukan untuk memastikan alat-alat tersebut bisa berfungsi kembali secara normal. Hal tersebut mencakup radiasi alat-alat tersebut.
Baca Juga: Menkes Terawan Tinjau RSCM, Pastikan Alat Medis Langsung Dikeringkan
"Kan kalau habis terendam kalau nyala juga harus dicek. Radiasinya cocok apa tidak. Tetap harus dilakukan pengecekan. Karena itu prinsip satu, pelayanan tidak boleh terhenti, dua kehati-hatian tidak boleh di lupakan," ujar dia.
Terawan memastikan, alat-alat yang kekinian sedang dikeringkan oleh vendor akan dicoba. Untuk itu, dia berharap pengeringan dapat dilakukan dalam waktu deket.
"Nanti alat-alat setelah di keringkan langsung dicoba oleh vendor. Mudah-mudahan bisa diselesaikan dalam waktu singkat," papar Terawan.
Dari pantauan Suara.com, kabar RSCM yang kebanjiran menyebar di media sosial baik Twitter, WhatsApp, bahkan Youtube.
Foto-foto fasilitas yang disebut-sebut sebagai fasilitas kesehatan di RSCM tampak terendam banjir. Begitu juga sebuah foto yang memperlihatkan sebuah lorong yang terendam banjir.
Baca Juga: Alat Medis RSCM Terendam Banjir, Menkes Terawan Perintah Langsung Keringkan
Sebuah video yang disebut-sebut sebagai banjir RSCM juga diunggah di laman Youtube oleh akun azas tigor nainggolan. Dalam video tersebut akun tersebut menulis: