Suara.com - Hujan lebat yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu (22/2/2020) malam hingga Minggu (23/2/2020) dini hari menyebabkan sejumlah banjir di banyak tempat di Ibu Kota. Tak terkecuali kantor pemerintah, salah satunya adalah Kantor Direktorat Bea dan Cukai Republik Indonesia di Jalan Ahmad Yani, Jakarta Timur.
Dari laporan terkini TMC Polda Metro Jaya melalui Twitter TMCPoldaMetro, Minggu pagi pukul 08.36 WIB, Kantor Direktorat Bea dan Cukai dilaporkan terendam banjir yang lumayan tinggi.
Dari dua foto yang diunggah di akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, banjir tampak merendam area parkir di Kantor Direktorat Bea dan Cukai. Sejumlah mobil yang terparkir tampak terendam banjir setinggi roda. Banjir juga tampak menggenangi pelataran parkir hingga masuk ke bangunan kantor.
"08:36 Banjir di Kantor Direktorat Bea dan Cukai Republik Indonesia @BeaCukaiRI Jl. A Yani, Jakarta Timur," demikian cuit akun TMCPoldaMetro.
Baca Juga: Stasiun Sudirman Banjir, KRL Bogor-Jatinegara Hanya Sampai Manggarai
Diberitakan sebelumnya, hujan lebat yang mengguyur Jakarta dilaporkan telah menyebabkan banjir di sejumlah titik lokasi. Beberapa di antaranya terjadi di sejumlah kawasan di Jakarta Timur.
Banjir juga melanda wilayah Bekasi, salah satunya adalah kompleks Perumahan Pondok Ungu Permai di Bekasi Utara, Kabupaten Bekasi.