Suara.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi akan bertolak ke Laos untuk menghadiri pertemuan dengan Menteri Luar Negeri seluruh negara anggota Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) untuk membahas strategi menangani virus corona COVID-19.
Retno mengatakan, pertemuan itu akan digelar pada Kamis (20/12/2020) di Laos.
"Besok siang menjelang sore saya akan berangkat ke Laos karena akan ada pertemuan para menteri luar negeri ASEAN dan Tiongkok untuk membahas kerja sama dalam penanganan virus COVID-19 ini," kata Retno di kantor Kemenlu, Jakarta Pusat, Selasa (18/2/2020).
Dari data terkini, total kematian akibat wabah virus corona di daratan China meningkat menjadi 1.868 orang hingga Senin (17/2/2020). Jumlahnya naik 98 orang dari hari sebelumnya.
Baca Juga: 3 WNI Positif Corona, Menlu Intensifkan Koordinasi untuk Lakukan Evakuasi
Provinsi Hubei di China tengah, episentrum virus corona, melaporkan 93 kematian baru. Sementara di Ibu Kota Provinsi Wuhan terdapat 72 lagi korban meninggal.
Kasus baru terkonfirmasi COVID-19, nama resmi virus corona, di Wuhan mencapai 1.600 kasus, turun dari 1.690 pada Minggu.
Komisi Kesehatan Nasional China seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (12/2), juga melaporkan bahwa lebih dari 44.600 orang telah terkonfirmasi positif virus corona di seluruh wilayah China.
Hingga hari ini, sekitar 2 ribu kasus baru dilaporkan, dengan 1.638 kasus ada di Provinsi Hubei, pusat wabah corona yang pertama kali muncul pada Desember 2019 lalu.
Baca Juga: Menlu Pastikan 3 WNI di Kapal Diamond Princess Jepang Positif Virus Corona