Suara.com - Cagar budaya Monumen Nasional (Monas), Jakarta rencananya akan diaspal untuk dijadikan sebagai lintasan Formula E. Pengaspalan Monas diprediksi akan mengakibatkan Istana Negara kebanjiran.
Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menjadi bulan-bulanan warganet setelah memamerkan wajah baru Jakarta yang dilengkapi infrastruktur MRT. Anies membanggakan tampilan ibu kota kekinian yang disebut elok dan tertata rapi.
Selain dua berita di atas, Suara.com merangkum berita heboh lainnya sepanjang Jumat (14/2/2020).
1. PDIP: Istana Jokowi Terancam Banjir Jika Monas Diaspal untuk Formula E
Baca Juga: Soal Manipulasi Izin Proyek Monas, Sekda DKI: Kasihan Gubernur Anies Capek
Demi perhelatan ajang formula E di Monumen Nasional (Monas), bagian dalam ikon Jakarta ini akan diaspal. Namun hal ini justru mengundang kecaman dari fraksi PDI-P DKI Jakarta.
Anggota DPRD DKI fraksi PDI Perjuangan Gilbert Simanjuntak mengatakan batuan alam atau cobble stone yang menjadi alas di pelataran bagian dalam Monas tidak boleh diaspal. Jika dilapisi dengan hotmix, maka wilayah yang diaspal itu tak bisa lagi menyerap air.
2. Viral Video Wanita Ditelanjangi, Polres Sampang Cari Pelaku dan Perekamnya
Satu video perempuan yang ditelanjangi di pinggir jalan menjadi viral di media sosial (medsos) Twitter. Video berdurasi 26 detik itu menunjukkan seorang laki-laki berkopiah hitam mengenakan kemeja biru dan sarung warna kuning menyandarkan seorang perempuan pada tembok yang berada di pinggir jalan.
Baca Juga: Bahas Soal Radikalisme, Ganjar Satu Panggung Dengan Eks Teroris Bom Bali
Perempuan yang tak berdaya itu kemudian ditelanjangi bagian bawahnya. Setelah itu, si lelaki langsung kabur sambil tertawa. Demikian dengan si pengambil video. Setelah perempuan tersebut berhasil ditelanjangi, si perekam juga tertawa terbahak-bahak.
3. Anies Pamer Wajah Baru Jakarta, Malah Jadi Bulan-bulanan Warganet
Gubernur DKI Jakarta menjadi bulan-bulanan warganet seusai berkomentar soal infrastruktur di sepanjang jalur MRT yang disebut-sebut elok dan tertata rapi.
Kejadian berawal saat Anies melalui akun Twitter pribadinya @aniesbaswedan, menanggapi unggahan akun @mrtjakarta, Selasa (12/2/2020).
4. Dengar Ahok Mau Luncurkan Buku Kisahnya Dipenjara, PA 212 Langsung Bereaksi
Komisaris PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok akan kembali meluncurkan buku terbarunya. Buku tersebut berjudul 'Panggil Saya BTP: Perjalanan Psikologi Ahok Selama di Mako Brimob'.
Ketua Media Center Persaudaraan Alumni atau PA 212 Novel Bamukmin memandang, peluncuran buku itu merupakan hak Ahok dalam beraspirasi. Hanya saja, Novel lebih tertarik jika Ahok bercerita secara gamblang apakah ia benar-benar menjalani penahanan di Mako Brimob atau tidak.
5. Jokowi: Prioritas Saya Infrastruktur dan SDM, Lingkungan Sama HAM Nanti
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengungkapkan pandangannya terhadap prioritas pembangunan nasional pada periode keduanya menjabat sebagai kepala negara. Isu Hak Asasi Manusia (HAM) disebutnya belum menjadi prioritas pemerintah saat ini.
Jokowi menyatakan, prioritasnya selama lima tahun awal menjabat adalah pembangunan infrastruktur. Kemudian di periode kedua ia ingin menambah prioritas kerja ke pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan penciptaan lapangan kerja melalui Omnibus Law.