Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengaku salah. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ternyata tidak mendapatkan rekomendasi Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) untuk revitalisasi monas untuk Formula E. Sebelumnya Anies klaim dapat Rekomendasi itu untuk Formula E yang diberikan ke Sekretariat Negara.
Tapi ternyata bohong. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengakui adanya kekeliruan.
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah mengatakan ada salah ketik dalam naskah surat yang diberikan kepada Ketua Komisi Pengarah Pembangunan Kawasan Medan Merdeka Pratikno. Hingga akhirnya, tertulis dalam surat itu, Anies sudah mendapatkan rekomendasi dari TACB.
"Harusnya kalau ada kekeliruan naskah, salah input yang mengetik kali ya, diperbaiki saja," ujar Saefullah di Balai Kota, Jakarta Pusat, Jumat (14/2/2020).
Baca Juga: Polemik Rekomendasi Formula E di Monas, Anak Buah Anies Saling Tuduh Salah
Menurutnya pihak yang kemungkinan melakukan kesalahan itu adalah Kepala Biro Kepala Daerah DKI Jakarta, Mawardi. Namun, ia memakluminya karena kesalahan itu bisa dilakukan siapapun.
Karena itu, ia menyatakan tak ada manipulasi dalam surat itu. Hanya ada kesalahan ketik yang berujung kontroversi.
"Nggak ada (manipulasi). Kesalahan itu (salah ketik) kan siapa saja bisa salah," jelasnya.
Anies capek
Saefullah mengaku kasihan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan soal adanya anggapan manipulasi dalam rekomendasi untuk balapan Formula E di Monas. Pasalnya, Anies kerap disalahkan oleh berbagai pihak karena masalah ini.
Baca Juga: Daftar Kebohongan Anies versi Ferdinand, Singgung Soal Balapan Formula E
Padahal, kata Saefullah, Anies tidak bersalah soal rekomendasi itu. Ia menyebut ada salah ketik sehingga dalam surat yang diberikan ke Ketua Komisi Pengarah Pembangunan Kawasan Medan Merdeka Pratikno itu tertulis sudah mendapatkan rekomendasi dari Tim Ahli Cagar Budaya untuk gelar Formula E di Monas.