8 Daerah Mati Lampu karena Gardu Induk PLN Cililitan Meledak

Selasa, 11 Februari 2020 | 13:11 WIB
8 Daerah Mati Lampu karena Gardu Induk PLN Cililitan Meledak
Gardu PLN Cililitan. (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebanyak 8 daerah di Jakarta mati lampu karena gardu induk PLN Cililitan meledak. Kedelapan daerah itu adalah Cawang, Rawajati, Pengadegan, Kebon Pala, Batu Ampar, Cililitan, Cijantung dan Kramatjati.

Gangguan listri itu itu terjadi pada Selasa (11/2/2020) sekitar pukul 11.34 WIB. Vice President Public Relation PLN Dwi Suryo Abdullah menyampaikan padannya listrik di sejumlah wilayah di Jakarta Timur itu lantaran adanya gangguan jaringan listrik sebesar 150 kilo volt.

"Gangguan yang menyebabkan padamnya sebagian pelanggan di wilayah Cawang, Rawajati, Pengadegan, Kebon Pala, Batu Ampar, Cililitan, Cijantung dan Kramatjati dikarenakan adanya gangguan jaringan listrik 150 kilo volt," kata Dwi lewat keterangan resmi yang diterima Suara.com, Selasa (11/2/2020).

Atas insiden tersebut, Dwi atas nama PLN pun menyampaikan permohonan maaf. Dia mengatakan hingga kekinian pihaknya tengah melakukan upaya penormalan dengan memindahkan beban listrik ke jaringan lain.

Baca Juga: Gardu Induk PLN Cililitan Meledak, Ini Penjelasan PLN

"Saat ini tim tengah melakukan upaya pengecekan dan upaya perbaikan untuk mempercepat pemulihan sistem kelistrikan. Proses penormalan terus dilakukan. Kami akan segera memberitahukan setiap perkembangan terkait proses recovery tersebut," katanya.

Sebelumnya, Gardu Induk PLN di Cawang, Jakarta Timur, diduga meledak pada Selasa (11/2/2020) siang tadi. Ledakan tersebut terdengar cukup kencang.

Salah satu warga sekitar bernama Rizki mengaku ledakan yang diduga bersumber dari Gardu Induk PLN Cawang itu terdengar sampai ke rumahnya. Bahkan, pascaledakan tersebut arus listrik di sekitar tempat tinggal Rizki itu kekinian pun padam.

"Tadi ledakannya sampai kedengaran di rumah saya. Sekarang listrik masih padam," kata Rizki kepada suara.com, Selasa (11/2/2020).

Kendati begitu, Rizki mengungkapkan ledakan Gardu Induk PLN Cawang itu tidak sampai menimbulkan kebakaran. Selain itu, kata dia, juga tidak terlihat adanya kepulan asap akibat ledakan tersebut.

Baca Juga: Gardu Induk PLN di Cililitan Meledak

"Meledak tapi nggak sampai memicu kebakaran. Asap juga nggak ada," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI