Viral Pasangan Digerebek saat Mesum di Gunung, Fiersa Besari Beri Komentar

Senin, 10 Februari 2020 | 12:24 WIB
Viral Pasangan Digerebek saat Mesum di Gunung, Fiersa Besari Beri Komentar
Cuitan Fiersa Beshari soal penggerebekan pasangan mesum di dalam tenda. (Twitter/@FiershaBesari)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jagat media sosial sosial digemparkan dengan video penggerebekan pasangan mesum di gunung. Pasangan tersebut tepergok melakukan tindakan asusila di dalam tenda.

Aksi penggerebakan itu viral seusai dibagikan oleh akun Twitter @RoviNurrizkyy, Sabtu (9/10/2020). Ia menyoroti ulah seseorang yang menegur dan bertindak kasar terhadap pasangan mesum di dalam tenda, setelah memergokinya.

Menurut @RoviNurrizkyy, tindakan tersebut sama kelirunya dengan orang yang telah melakukan tindakan mesum.

"Paling berhak menghukum yang salah. Mereka salah sih berhubungan intim ditempat umum atau alam, tapi yang kalau menurut saya lebih baik disuruh pakai baju dulu, lalu diomongin baiknya gimana, bukan malah ditelanjangi lalu meneriaki salah, kalau mau sama-sama berteriak salah," tulisnya, seperti dikutip Suara.com, Senin (10/2).

Baca Juga: Akun TMC Dituduh Sebar Hoaks Banjir, Polda: Admin Tak Teliti Info Masuk

Senada dengan hal itu, kasus penggerebekan pasangan mesum di gunung juga memantik respons penyanyi Fiersa Beaeri lewat akun Twitter pribadinya.

Laki-laki yang hobi naik gunung itu prihatin dengan ulah orang yang melakukan penggerebekan.

"Entah kawan-kawan sudah atau akan melihatnya, tapi sedang beredar video penggerebekan pasangan mesum di tenda. Sedih sih," tulisnya.

Cuitan Fiersa Beshari soal penggerebekan pasangan mesum di dalam tenda. (Twitter/@FiershaBesari)
Cuitan Fiersa Beshari soal penggerebekan pasangan mesum di dalam tenda. (Twitter/@FiershaBesari)

Menurut Fiersa, bertindak tak senonoh di alam memang perbuatan salah. Namun, lebih keliru tindakan orang yang menarik selimut lalu mempermalukan pelaku mesum dengan membagikan videonya di media sosial.

"Mesum di gunung itu salah. Tapi, menurut saya, selimut ditarik paksa, pelakunya dipermalukan, direkam, lalu di-upload ke medsos, itu jauh lebih salah," tandasnya.

Baca Juga: Tahan Diri, MKD Hormati Proses Pemanggilan Andre Rosiade Oleh DPP Gerindra

Sejak dibagikan, cuitan Fiersa telah mendapat 7.4 retweets dan 34,5 ribu likes.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI