Akun TMC Polda Metro Dituduh Sebar Hoaks, Roy Suryo Beri Sindiran Telak

Senin, 10 Februari 2020 | 08:56 WIB
Akun TMC Polda Metro Dituduh Sebar Hoaks, Roy Suryo Beri Sindiran Telak
Komika Pandji kritik unggahan akun @TMCPoldaMetro. (Twitter/@pandji)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga mengingatkan admin akun Twitter resmi Ttaffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya untuk lebih teliti dalam membagikan unggahan di media sosial.

Hal ini tak lain berkaitan dengan unggahan foto banjir akun @TMCPoldaMetro pada Sabtu (8/2/2020) pagi, yang kekinian ramai dibicarakan.

Kala itu, akun tersebut membagikan foto yang menerangkan Jalan R.E Martadinata, Jakarta Utara terendam banjir hingga tidak bisa dilewati kendaraan di kedua arahnya.

"08.03 #Banjir di Jl RE Martadinata di kedua arahnya, saat ini hanya bisa dilintasi kendaraan besar," tulis @TMCPoldaMetro.

Baca Juga: Tak Peduli Isu Virus Corona, Harga Emas Tetap Merangkak Naik

Namun, oleh sejumlah warganet foto yang dibagikan diklaim bukan menampakkan Jalan R.E Martadinata, melainkan Sungai Ancol sehingga akun @TMCPoldaMetro disebut telah membagikan informasi palsu.

Senada dengan hal itu, Roy Suryo menyarankan agar admin akun @TMCPoldaMetro lebih cermat dalam memberikan informasi, untuk mengindari hoaks. Hal itu disampaikan Roy, melalui cuitan di akun Twitter pribadinya.

"Saran saya untuk Admin @TMCPoldaMetro: Next-time harus lebih cermat agar tidak dituduh menyebar hoax (karena jelas-jelas ini bukan Jalan RE Martadinata, tapi Kali (Sungai) Ancol," cuit Roy Suryo seperti dikutip Suara.com, Senin (10/2).

Ia juga mengingatkan bahwa akun tersebut merupakan akun resmi negara yang dibiayai oleh rakyat, sehingga harus memberikan informasi akurat.

"Ingat, ini adalah akun resmi negara yang dibiayai APBN dari Rakyat. @kemkominfo @aduankonten @DivHumas_Polri," imbuhnya

Baca Juga: Intip Lagi Daftar Nominasi Oscar 2020

Cuitan Roy Suryo soal unggahan Akun @TMCPoldaMetro. (Twitter/@KRMTRoySuryo2)
Cuitan Roy Suryo soal unggahan Akun @TMCPoldaMetro. (Twitter/@KRMTRoySuryo2)

Komika Pandji Pragiwaksono juga memberi sindiran

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI