Suara.com - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko berdiskusi bersama pembawa acara Deddy Corbuzier terkait isu pencekalan Habib Rizieq Shihab yang heboh akhir tahun 2019 lalu.
Moeldoko berpendapat, tidak perlu membahas masalah yang tidak jelas seperti itu. Sebab tidak ditemukan bukti pencekalan terhadap Rizieq Shihab.
Hal ini disampaikan Moeldoko dalam video yang diunggah ke kanal YouTube Deddy Corbuzier, Jumat (31/1/2020).
Awalnya, Deddy Corbuzier bertanya, "Habib Rizieq dengan positif-negatifnya, kalau beliau pulang, apakah akan bisa mendamaikan atau membuat lebih resah? Apa tidak bisa dijawab?"
Baca Juga: Hobi Mirror Selfie, Begini Gaya Kece Paulina Piatek di Depan Cermin
Moeldoko langsung menjawab pertanyaan tersebut. Ia mempersilahkan Rizieq Shihab untuk pulang ke Indonesia kalau berkehendak.
"Enggak apa-apa dijawab. Kalau mau pulang, pulang aja. Kita juga enggak ada masalah kok," jawab Moeldoko.
Mantan Panglima TNI ini menampik pandangan yang seolah-olah negara membatasi dan mencegah Rizieq Shihab masuk kembali ke Indonesia.
Ia menjelaskan, "Kita cek di imigrasi, Kemenkumham, enggak ada yang dicegah. Kejaksaan enggak ada yang dicegah. Terus orang semuanya ribut, seolah-olah dicegah. Nah itu kan persoalannya, antara enggak berani pulang atau memang dicegah?"
Deddy bertanya kembali, "Apakah lebih baik pulang atau tidak pak?"
Baca Juga: KSPN: Pemerintah Tak Pernah Libatkan Buruh Bahas Omnibus Law RUU Cilaka
Moeldoko menjawab, "Lhoh, saya bukan Pak Rizieq. Jadi jangan habis energi di situ. Banyak urusan lain yang perlu dipikirkan oleh kita semua."