Dia memiliki harta berupa tanah dan bangunan dengan nilai sebesar Rp 242.547.000.000. Kemudian, dia juga memunyai alat transportasi dan mesin senilai Rp 3.917.000.000.
Ada pula harta bergerak lainnya dan surat berharga yang dimiliki Erick Thohir masing-masing senilai Rp 26.500.000.000 dan Rp 1.699.674.350.000
Erick Thohir juga memiliki harta berupa kas dan setara kas sebesar Rp 139.424.833.875 serta harta lainnya senilai Rp 264.653.478.657.
Sementara, hutang yang dibebankan kepada Erick Thohir dalam data LHKPN tersebut yakni sebesar Rp 60.116.565.147.
Baca Juga: Tajir Melintir, Ini Isi Garasi Nadiem Makariem, Erick Thohir dan Wishnutama
3. Wishnutama
Mantan bos stasiun televisi Net TV tersebut memiliki harta kekayaan dengan total nilai sebesar Rp 177.566.162.838.
Wishnutama mempunyai harta berupa tanah dan bangunan dengan nilai sebesar Rp 36.474.545.455. Pun demikian, dia memiliki alat transportasi dan mesin senilai Rp 7.231.000.000.
Sementara, dia memiliki harta bergerak lainnya dan surat berharga dengan senilai masing-masing Rp 7.632.000.000 dan Rp 112.858.881.480.
Dia memiliki harta berupa kas dan setara kas sebesar Rp 17.967.260.794 dengan hutang sejumlah Rp 4.597.524.891.
Baca Juga: Pesan Mendalam Mendikbud Nadiem Makarim untuk Mahasiswa di Wuhan