Suara.com - Beredar video membludaknya pasien yang diduga terjangkit virus corona penuhi rumah sakit Wuhan, China. Para pasien rela mengantre panjang untuk mendapat perawatan dari tenaga medis.
Salah satunya, video itu dibagikan oleh akun Twitter @RFA_Chinese belum lama ini. Dalam rekaman tersebut, tampak sejumlah pasien yang memakai jaket dan masker memadati rumah sakit.
Mereka tak hanya memenuhi bagian dalam ruang perawatan namun juga di bagian luar rumah sakit. Sebagian dari mereka bahkan rela membawa kursi plastik sebagai tempat duduk untuk mengantre di lorong rumah sakit.
Para pasien menunggu giliran untuk mendapat perawatan dari staf medis hingga rela menghabiskan waktu lama. Mereka terlihat tertunduk atau menyibukkan diri dengan bermain ponsel sembari menunggu antrean.
Baca Juga: Kondisi Terkini Sukiyah, Si Rambut Sarang Tikus
Dikutip dari laman Dailymail Rabu (29/1/2020), Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei menjadi tempat pertama ditemukannya virus corona.
Kota tersebut memiliki 11 juta penduduk dan telah dikarantina sejak wabah virus corona menyebar ke sejumlah wilayah.
Terkini, dilaporkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) penyebaran virus corona terus bertambah ke 14 negara dengan jumlah yang melonjak hampir dua kli lipat dibandin hari sebelumnya sebanyak 2.789 menjadi 4.593 kasus positif.
Hingga Senin (28/1/2020), sebanyak 4.537 kasus positif virus corona terjadi di China dengan 976 di antaranya dalam kondisi kritis, 106 meninggal dunia, dan 6.973 orang lainnya diduga terjangkit virus tersebut.
Sementara kasus positif virus corona di luar China bertambah dibandingkan hari sebelumnya dari 37 kasus di 11 negara menjadi 56 kasus di 14 negara.
Baca Juga: Ini Barang Bukti Investasi Ilegal MeMiles