Suara.com - Etnis Tionghoa menyediakan kue keranjang sebagai salah satu tradisi dalam Tahun Baru Cina atau Imlek. Kue keranjang bukan hanya enak dimakan tapi memiliki makna dan sejarah tersendiri.
Sementara itu, terdapat beberapa fakta terbaru tentang virus corona dari penelitian para ilmuwan.
Berikut 5 berita populer yang dihimpun Suara.com pada Jumat (24/1/2020).
- Kue Keranjang Jadi Tradisi Wajib Imlek, Ini Sejarah dan Maknanya
![Pedagang menunjukan kue keranjang bungkus daun pisang, yang merupakan kue khas Imlek yang dijual di berbagai toko di sepanjang jalan Surya Kencana, Bogor, Selasa (21/02). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/01/22/61386-imlek.jpg)
Kemeriahan Imlek yang dimulai pada Sabtu (25/1/2020) sudah terasa di sejumlah sudut kota. Serangkaian tradisi telah dilakukan masyarakat etnis Tionghoa untuk menyambut pergantian Tahun Baru China.
Baca Juga: Harapan Baru Atasi Anemia Pada Pasien Ginjal Kronis
Salah satunya dengan menyiapkan hidangan cirikhas Imlek yakni kue keranjang. Makanan manis nan kenyal ini memiliki nama Mandarin Nian Gao.
- 5 Fakta Terbaru tentang Virus Corona

Virus corona atau penyakit dengan nama resmi novel coronavirus (2019-nCoV) ini tengah menjadi ancaman di berbagai negara. Wabah yang berasal dari China telah menyebar ke negara-negara lainnya di luar benua Asia.
Sejumlah penelitian terus dilakukan untuk menemukan vaksin dan cara menyembuhan virus mematikan ini. Beberapa fakta baru telah diungkapkan para ilmuwan. Termasuk penyebaran hingga diyakini bersumber dari kelelawar.
Baca Juga: Cemburu Buta Usai Merantau, Suami Pukuli Istri Pakai Alquran
- Terungkap Pelaku yang Tendang Nenek Rubingah di Pasar Gendeng

Belum lama ini, warga digemparkan dengan video nenek yang diusir dan ditendang pria di Pasar Gendeng di Jalan Raya Piyungan, Desa Madurejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman. Banyak orang menyesalkan tindakan kekerasan tersebut.