Suara.com - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mengakui merasa iba dengan Menteri BUMN Erick Thohir yang sedang berjuang memberantas skandal di BUMN. Ia menyebut berbagai skandal yang timbul saat ini sesuai dengan prediksinya.
Pernyataan Sandiaga itu disampaikan melalui wawancara dengan Vasco Ruseimy di kalan YouTube Macan Idealis. Sebagai sahabat, Sandiaga mengaku iba dengan Erick Thohir yang sedang berjuang keras membersihkan BUMN.
Awalnya, Sandiaga menyebut salah satu permasalahan cukup serius yang dihadapi Indonesia adalah ekonomi dan bisnis yang belum kuat. Hal itu terbukti dengan munculnya skandal-skandal dalam BUMN.
"Apa yang kita prediksi mulai terjadi, temen gue lagi kasihan tuh, lagi mengurusi banyak BUMN. Iya, menteri BUMN itu sahabat gue baik," kata Sandiaga seperti dikutip Suara.com, Selasa (21/1/2020).
Baca Juga: Kelangkaan Pupuk Bikin Petani Menjerit, Pemerintah Malah Saling Tuding
Sandiaga dan Erick telah bersahabat sejak masih duduk di bangku SMP. Keduanya kembali bertemu saat bertanding basket sewaktu SMA hingga berkolaborasi membuka usaha bersama-sama.
Saat ini, Erick sedang fokus dalam pembenahan BUMN yang dipimpinny. Sandiaga menyebut ada banyak skandal-skandal di sektor keuangan.
Skandal-skandal tersebut mulai dari harga kebutuhan pokok merangkak naik hingga iuran BPJ naik. Hal ini menjadi beban masyarakat yang harus mendapatkan perhatian khusus.
"Seperti prediksi kita karena gejolak ekonomi kita banyak harga naik, BPJS naik, gas naik, kita lihat juga ada beberapa listrik juga naik beban masyarakat perlu kita pikirkan solusinya," ungkap Sandiaga.
Sejak dilantik menjadi Menteri BUMN, sejumlah skandal besar harus dihadapi oleh Erick. Mulai dari kasus Direktur Utama Garuda Indonesia Aari Askhara, kasus gagal bayar PT Asuransi Jiwasraya (Persero), hingga terbaru kasus ASABRI.
Baca Juga: Ramai Debat Soal Jilbab, Putri Gus Dur: Ibunda Punya Mental Kuat