Tak hanya di kawasan Jakarta Barat, Jalan Gerbang Pemuda Senayan Jakarta Pusat juga banjir. Begitu juga Semanggi.
Banjir dengan tak begitu tinggi juga terjadi di Jalan Ciledug Raya di depan ITC Cipulir Jakarta Selatan. Namun sudah berangsur surut.
Selain itu banjir cukup tinggi menggenang di Jalan Arjuna Selatan di depan sekolahan Bina Bangsa. Tinggi banjir sampai 20 cm, namun masih bisa dilintasi kendaraan.
Banjir pun terjadi Jalan Cikini Raya, Jakarta Pusat. Banjir menyebabkan kendaraan sulit melewati jalan.
Baca Juga: Jakarta Banjir Lagi, Warga Kebon Pala Panik Keluarkan Motor dari Rumah