Suara.com - Pihak kepolisian menembak Tumbal, seorang resedivis pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas). Pria 25 tahun itu disebut melawan petugas saat akan diringkus Kepolisian Resort Kota Besar Makassar.
Seperti diberitakan Kabarmakassar.com - jaringan Suara.com, pelaku sudah lama jadi incaran Polrestabes Makassar. Pelaku didor di Jalan Tinumbu, Kelurahan Bontoala, Kota Makassar, Sulsel, pada Senin (13/1) malam.
“Tersangka melawan, hendak melakukan penikaman terhadap anggota ketika dilakukan penangkapan. Sehingga anggota mengambil tindakan tegas terukur dalam hal ini tersangka meninggal dunia,” kata Kasatreskrim Polrestabes Makassar AKBP Indratmoko, Selasa (14/1/2020).
Indra menjelaskan tersangka adalah warga Jalan Tinumbu. Pelaku disebut merupakan resedivis jambret sangat meresahkan masyarakat.
Baca Juga: Viral! Aksi Emak-emak Jambak Maling Wanita di Pasar: Makah Nih Cabe!
Berdasarakan laporan masyarakat yang masuk kata Indra, pelaku kejahatan di daerah tersebut kerap dilakukan oleh pelaku Tumbal.
“Tersangka kerap kali melakukan aksinya seorang diri dan aksi kejahatan terakhirnya wajahnya berhasil di kenali oleh korbannya,” ucap Perwira berpangkat dua melati ini.
“Tumbal tewas dengan satu tembakan tepat mengenai dadanya. Saat diringkus diamankan sepeda motor dan senjata tajam yang digunakan saat melakukan perlawanan,” tutupnya.
Saat ini jenazah Tumbal sudah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara.
Baca Juga: Diduga Maling, Emak-emak Pedagang Pasar Ulek Mulut Wanita Pakai Cabai