Polisi Akan Panggil Siwi Sidi soal Dugaan Skandal Garuda dan 4 Berita Lain

Minggu, 12 Januari 2020 | 11:56 WIB
Polisi Akan Panggil Siwi Sidi soal Dugaan Skandal Garuda dan 4 Berita Lain
Siwi Sidi [Suara.com/Ismail]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengonfirmasi akan meminta keterangan pramugari Siwi Sidi, buntut dugaan skandal petinggi Garuda Indonesia. Siwi sebelumnya melaporkan akun Twitter @digeeembok.

Semetara itu, Aa Gym menyebut Gubernur DKI Jakarta sekarang sebagai orang paling beruntung. Pernyataan Aa Gym itu pun viral di dunia maya.

Berikut, 5 berita populer yang dihimpun Suara.com, Minggu (11/1/2020)

1. Soal Dugaan Selingkuhan Bos Garuda Indonesia, Polisi Akan Panggil Siwi Sidi

Baca Juga: Terhenti di Semifinal Malaysia Masters 2020, Fajar: Kami Diakalin Lawan

Siwi Sidi [Suara.com/Ismail]
Siwi Sidi [Suara.com/Ismail]

Polda Metro Jaya telah menerima laporan pramugari Garuda Indonesia Siwi Sidi terhadap akun Twitter @digeeembok yang menyebut dirinya memiliki hubungan spesial dengan salah seorang bos Garuda Indonesia.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, Siwi selaku pelapor akan dimintakan keterangan. Rencananya, polisi memanggil Siwi pada Senin (13/1/2020).

Baca selengkapnya

2. Andi Arief Klaim Mengetahui Skenario di Balik Kasus Suap Wahyu Setiawan

Komisioner KPU Wahyu Setiawan. (Suara.com/Welly Hidayat)
Komisioner KPU Wahyu Setiawan. (Suara.com/Welly Hidayat)

Politisi Partai Demokrat Andi Arief mengklaim telah mengetahui skenario di balik kasus suap yang menyeret Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wahyu Setiawan. Ia menduga dalang di balik suap itu merupakan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.

Baca Juga: Asisten Kaget Batu Nisan Lina Jubaedah eks Istri Sule Berubah Posisi

Hal itu disampaikan oleh Andi melalui akun Twitter miliknya @andiarief_. Ia menyebut Hasto akan cuci tangan dalam kasus ini.

Baca selengkapnya

3. Sindir Ada Pramugari Suka Pamer, Hotman Paris Nasihati Petinggi Garuda

Hotman Paris Hutapea. (Suara.com/Fadil)
Hotman Paris Hutapea. (Suara.com/Fadil)

Pengaca kondang Hotman Paris Hutapea kembali buka suara terkait skandal yang menyeret PT Garuda Indonesia. Kali ini, Hotman menyindir pramugari yang hidup mewah dan hobi pamer di media sosial.

Pernyataan itu disampaikan Hotman melalui video yang diunggah di jejaring Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, Sabtu (11/1/2020).

Baca selengkapnya

4. Aa Gym: Orang Paling Beruntung adalah Gubernur DKI Jakarta Sekarang

Anies Baswedan di pengungsian korban banjir Jakarta. (Suara.com/Fakhri)
Anies Baswedan di pengungsian korban banjir Jakarta. (Suara.com/Fakhri)

Pendakwah Abdullah Gymnastiar atau yang karib disapa Aa Gym menyebut Gubernur DKI Jakara Anies Baswedan adalah manusia yang beruntung.

Pernyataan ini disampaikan Aa Gym dalam sebuah tausyiah bertajuk "Beruntungnya Gubernur DKI Jakarta" yang diunggah akun Instagram @salingsapaid, Jumat (10/1/2020).

Baca selengkapnya

5. CEK FAKTA: Jokowi Bilang China Cuma Kejar Ikan yang Lari ke Natuna?

Unggahan
Unggahan "Setelah Dikomfirmasi, Jokowi Sebut China Hanya Mengejar Ikan yang Lari ke Indonesia Melalui Natuna, Jadi Bukan Mencuri (turnbackhoax.id)

Akun Facebook Awii Narwiyanti mengunggah bidikan layar artikel situs operainff. blogspot.com berjudul, "Setelah Dikomfirmasi, Jokowi Sebut China Hanya Mengejar Ikan yang Lari ke Indonesia Melalui Natuna, Jadi Bukan Mencuri", pada Kamis (9/1/2020).

Unggahan tersebut juga disertai cuplikan isi paragraf kelima artikel yang berbunyi seperti berikut.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI