Awas! Ruko Alfamart Ambruk di Slipi Belum Aman Didekati

Bangun Santoso | Stephanus Aranditio
Awas! Ruko Alfamart Ambruk di Slipi Belum Aman Didekati
Tim Puslabfor Polri saat melakukan olah TKP kasus robohnya Alfamart di Slipi. (Suara.com/Stephanus Aranditio).

"Kondisinya masih tidak stabil, masih kemungkinan adanya pergerakan dari reruntuhan bangunan yang bisa membahayakan kalau dilakukan pemeriksaan," kata Ulung

Suara.com - Tim Pusat Laboratoriun Forensik (Puslabfor) Bareskrim Polri memastikan bahwa rumah toko atau ruko minimarket Alfamart di Jalan Letjen Katamso, Slipi, Jakarta Barat yang ambruk pada Senin (6/1/2020) belum aman untuk didekati.

Kepala Bidang Balistik Metalurgi dan Forensik (Balmetfor) Puslabfor Bareskrim Polri Kombes Pol Ir. Ulung mengatakan, dari hasil pemeriksaan pada Selasa (7/1/2020) pagi, gedung masih belum stabil, sehingga masih berbahaya.

"Kondisinya masih tidak stabil, masih kemungkinan adanya pergerakan dari reruntuhan bangunan yang bisa membahayakan kalau dilakukan pemeriksaan," kata Ulung usai pemeriksaan bangunan.

Kondisi itu membuat Tim Puslabfor hingga Selasa pagi ini baru bisa memeriksa puing-puing beton dan besi pondasi yang ditemukan hasil bahwa bangunan mengalami korosi akibat rembesan air selama bertahun-tahun.

Baca Juga: Katalog Alfamart Lebaran Terbaru, Banjir Diskon Bikin Dompet Aman!

"Itu proses korosinya sudah berlangsung lama, kemungkinan terjadi kebocoran sehingga air bisa masuk ke struktur beton karena bajanya yang dipakai adalah baja polos, baja karbon rendah, itu gampang alami korosi," jelasnya.

Pantauan Suara.com pada 09.00 WIB, proses perataan yang sudah dilakukan sejak semalam belum 100 persen selesai, dinding beton, kaca, dan besi masih berserakan di sekitar gedung yang ambruk.

Proses pemotongan beton yang sejak semalam dilakukan baru sampai ke lantai 3 dan 4, sementara satu dinding beton lantai 2 masih menggantung.

Garis polisi juga masih dipasang mengelilingi tempat kejadian perkara.

Sejumlah motor yang tertimpa reruntuhan bangunan juga belum bisa dievakuasi karena kondisi gedung masih labil.

Baca Juga: Promo Pampers Alfamart Pekan Ini, Hemat Beli Popok Bayi sampai 40 Persen!

Sebelumnya, ruko Alfamart setinggi empat lantai di Jalan Brigjen Katamso RT. 04 RW. 09, Kelurahan, Kota Bambu Utara, Palmerah, Jakarta Barat roboh pada Senin (6/1/2020) sekitar pukul 09.10 WIB.