Suara.com - Rumah toko atau ruko minimarket Alfamart di Jalan Letjen Katamso, Slipi, Jakarta Barat yang ambruk pada Senin (6/1/2020) pagi hingga Selasa (7/1/2020) hari ini belum 100 persen rampung diratakan.
Pantauan Suara.com pada 09.00 WIB, proses perataan yang sudah dilakukan sejak semalam belum 100 persen selesai. Dinding beton, kaca, dan besi masih berserakan di sekitar gedung yang ambruk.
Proses pemotongan beton yang sejak semalam dilakukan baru sampai ke lantai 3 dan 4. Sementara satu dinding beton lantai 2 masih menggantung.
Garis polisi juga masih dipasang mengelilingi tempat kejadian perkara.
Baca Juga: Telisik Penyebab Ruko Alfamart Slipi Roboh, Polisi Periksa Lima Saksi
Sejumlah motor yang tertimpa reruntuhan bangunan juga belum bisa dievakuasi karena kondisi gedung masih labil.
Saat ini, di lokasi sudah tampak tim labfor kembali mengecek gedung. Sementara petugas polisi laku lintas dan Pol-PP juga membantu mengatur arus lalu lintas agar pengendara yang melintas tak berhenti menyaksikan gedung tersebut.
Lalu lintas kendaraan di Jalan Brigjen Katamso sendiri yang dari arah Kemanggisan dan Jalan S Parman menuju Tanah Abang terpantau ramai lancar.