Sempat Jebol Era Jokowi, Anies: Tanggul Latuharhari Mulai Ada Rembesan

Sabtu, 04 Januari 2020 | 22:33 WIB
Sempat Jebol Era Jokowi, Anies: Tanggul Latuharhari Mulai Ada Rembesan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meninjau kawasan Kampung Pulo, Jatinegara, Jakarta Timur. (Suara.com/Fakhri).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengaku telah melakukan pengecekan ke tanggul Latuharhari, Jakarta Selatan, Jumat (3/1/2019) malam.

Dalam kunjungannya itu, Anies menyebut ada rembesan air di tanggul Latuharhari  karena pernah jebol di era Gubernur Joko Widodo.

Anies mengaku mendapatkan laporan jika rembesan air di tanggul itu sudah terlihat sejak Rabu (1/1/2020) lalu.

Ia pun merasa khawatir karena tanggul ini pernah jebol hingga banjir menggenangi kawasan Istana Negara dan Bundaran HI.

Baca Juga: Warga Teluk Gong Jakarta Masih Merana Terendam Banjir

"Di tempat itu (tanggul Latuharhari) pada hari Rabu kemarin mulai ada rembesan. Kami ingat pernah terjadi kerusakan di tempat itu," ujar Anies di Kampung Pulo, Jakarta Barat, Minggu (4/1/2020) malam.

Pada kunjungannya kemarin, Anies mengaku sudah memerintahkan petugas untuk memperkuat tanggul. Selama tanggul dipantau kekuatannya, ia meyakini kejadian jebol pada 2013 lalu tak akan terulang lagi.

"Jadi tadi malam kami lakukan penambahan penguatan, sehingga insyaallah diharapkan bisa aman," jelasnya.

Mantan Mendikbud ini juga menyebut langkahnya memperkuat tanggul latuharhari adalah upaya untuk mencegah banjir. Namun, ia meyakini banjir di sejumlah lokasi di Jakarta sudah mulai surut.

"Dengan adanya langkah-langkah itu, kita terhindar dari bencana lebih besar," katanya.

Baca Juga: Kepala BNPB: Bukan Lagi Waktunya Saling Cari-cari Kesalahan soal Banjir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI