Suara.com - Wakil Presiden ke-12 RI Jusuf Kalla (JK) meninjau langsung pengadaan bantuan makanan untuk para korban banjir di Jakarta Timur, Kamis (2/1/2020). Sebelumnya JK rapat bersama relawan Palang Merah Indonesia (PMI) menyiapkan segala bantuan bagi para korban.
JK sebagai Ketua Umum PMI terjun langsung meninjau dapur umum PMI yang dibangun di dekat area banjir di kawasan Klender, Jakarta Timur. Ia mengecek bantuan yang disiapkan relawan PMI bahkan mencoba ayam goreng yang sebelumnya sudah dimasak relawan.
"Enak ayamnya," puji JK saat mencicipi di lokasi.
Dengan membangun dapur umum, PMI telah menyiapkan 22 ribu kemasan roti dan 28 ribu makanan siap santap.
Baca Juga: 5 Hits Otomotif Pagi: Kendaraan Terbawa Banjir, VW Kodok Perpisahan
Sebelum meninjau langsung, JK juga sempat melakukan rapat koordinasi bersama para pengurus PMI pusat. Ia meminta segera disiapkan bantuan berupa alat pembersih rumah hingga peralatan sekolah bagi anak-anak. Tak lupa JK menyemangati para relawan PMI yang terus bersiaga membantu para korban banjir.