Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengunjungi Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan, setelah ibu kota diterjang banjir, Kamis (2/1/2020).
Anies mengakui data ketinggian air di Pintu Air Manggarai mencapai 750 sentimeter. Ia menjelaskan, ketinggian air yang didapat pukul 16.00 WIB ini sudah menurun drastis.
Saat hujan deras dan banjir terjadi Rabu (1/1/2020), ketinggian air di Manggarai mencapai 900 sentimeter.
"Saat ini, data terakhir posisi jam 16.00 WIB sore, ketinggian 750 sentimeter. Sudah jauh lebih rendah dibanding kondisi kemarin mencapai 900 sentimeter," ujar Anies di lokasi.
Baca Juga: CEK FAKTA: Anies Cengar-cengir Selfie saat Banjir Jakarta, Benarkah?
Menurutnya, ketinggian 750 sentimeter itu sudah hampir mencapai batas normal, yakni 600 sentimeter. Ia berharap air dapat terus surut sehingga tak lagi meluap.
"Ketinggian normal di musim hujan itu 600 cm jadi kmrn 600-900 cm, itu nambah 3 meter di pintu air Manggarai. 3 meter itu luar biasa," tuturnya.
Ia sendiri mengaku sudah mengetahui beberapa lokasi yang banjirnya sudah mulai surut. Salah satunya di Kampung Pulo, yang sekarang sudah mulai memasuki tahap pembersihan pascabanjir.
"Tadi saya ke Kampung Pulo juga sudah mulai surut. Jadi secara bertahap kondisi Jakarta makin terkendali," kata dia.
Baca Juga: Petisi Copot Anies Baswedan di Change.org Kembali Ramai dan 4 Berita Heboh