Suara.com - Toto Prasetio, seorang pegawai negeri sipil, yang mengendarai mobil Toyota Avanza menabrak tujuh orang yang sedang bersepeda di kawasan Jalan Sudirman, Jakarta, Sabtu (28/12/2019).
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Yusri Yunus mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di Jenderal Sudirman arah selatan, tepatnya depan Gedung Summitmas Wilayah Jakarta Selatan sekitar pukul 06.10 WIB.
"Mobil yang dikemudikan saudara Toto Prasetio yang melaju dari arah utara ke Selatan Jalan Jenderal Sudirman Wilayah Jakarta Selatan. Sesampainya depan Gedung Summitmas, diduga kurang hati-hati, akhirnya menabrak rombongan pengendara tujuh sepeda angin," ujar Yusri dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat (28/12/2019).
Yusri mengatakan, tujuh orang pesepeda yang ditabrak mengalami luka-luka. Dua orang dari tujuh korban mengalami luka berat dan menjalani perawatan di RS Pertamina.
Baca Juga: Tabrak Pesepeda Ontel, Sopir Busway Terancam di Bui
"Dua orang kondisi korban pesepeda mengalami luka berat yakni bahu kiri patah dan kaki kiri patah, sehingga harus menjalani rawat inap," kata dia.
Yusri menambahkan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.