Kalak BPBD Amir Hamzah melalui Kabid Damkar mengerahkan empat armada pemadam kebakaran dari Pos Landeng, Lhokseumawe, dan Alue Bilie ke lokasi kejadian.
Pemadaman dipimpin Amir Hamzah bersama Camat Pirak Timu Ismuhar, pihak Muspika, TNI/Polri, perangkat gampong serta masyarakat setempat. “Api bisa dijinakkan hingga pukul 9.30 WIB,” ujar Amir Hamzah.
Amir Hamzah menyebutkan, penyebab kebakaran hingga saat ini belum diketahui, dan masih dalam penyelidikan pihak berwenang.
“Tetapi menurut sejumlah orang di lokasi, sumber api berawal dari warung kopi Riza Abdullah, entah kompornya meletus atau konselet (hubungan) arus pendek. Yang jelas api di situ pertama kalinya. Sedang (Riza) Abdullah pergi ke sawah, hanya istri dan anaknya yang berjualan (saat kejadian),” tuturnya.
Baca Juga: Rusun Cipinang Muara Jakarta Timur Kebakaran
Murida yang mengalami luka bakar di tangan dan dahinya kemudian dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan.
“Kini (korban) sudah pulang, ditempatkan pada keluarga di Yayasan Kapilul Yatim, 50 meter dari lokasi kejadian,” ujar Amir Hamzah.