Sementara itu warganet lain kemudian mengedit foto Erick dengan memberi helm. Foto editan itu diunggah oleh akun Twitter @kmnlgkhkuprgi.
Netizen di Instagram juga mengingatkan Erick agar memakai helm.
"Gak pakai helm pak? Ketilang loh nanti," tulis @fianfiratmaja_ di kolom komentar postingan Erick Thohir tersebut.
"Pakai helm pak biar gak dibully warga +62.." komentar @ayazh_dhe.
Baca Juga: Jokowi Senang Produk UMKM Tanah Air Tampilannya Mulai Kekinian
Untuk diketahui, selain Erick Thohir, Menteri PUPR Pak Basuki Hadimuljono, Menteri Dalam Negeri Pak Tito Karnavian, dan Sekretaris Kabinet Pak Pramono Anung juga ikut dalam kunjungan ke perbatasan Indonesia dan Malaysia.
Mereka menjajal jalan trans-Kalimantan di Kecamatan Krayan, Nunukan, Kalimantan Utara dengan naik motor.