Nama yang diajukan tersebut meliputi Sekda DKI Jakarta Saefullah, Dewan Penasihat DPP Gerindra Arnes Lukman, Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry J Yuliantoro dan Ketua DPP Partai Gerindra Riza Patria.
PKS sendiri mengaku akan membicarakannya dengan Partai Gerindra soal empat nama itu. Namun, PKS menyatakan masih bertahan dengan dua nama yang diajukan, yakni Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu.
Selain dua nama tersebut, PKS juga mewacanakan dua nama baru, yakni Adhyaksa Dault dan Nurmansyah Lubis. Namun, karena dua nama baru dari PKS itu belum resmi diajukan, sejauh ini masih ada enam nama kandidat Cawagub DKI Jakarta.
Baca Juga: Gerindra Yakin PKS Pasang Nama Cawagub DKI Sebelum Akhir Tahun