Respon Presiden Trump Setelah DPR Sepakat Sidang Pemakzulan

Bangun Santoso Suara.Com
Kamis, 19 Desember 2019 | 15:50 WIB
Respon Presiden Trump Setelah DPR Sepakat Sidang Pemakzulan
Donald Trump
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kasus pemakzulan Trump saat ini pun berlanjut ke sidang Senat. Di sana, McConnell telah berjanji akan membatalkan upaya pemakzulan Trump. McConnell, sekutu Trump, berencana mengadakan sidang pada awal Januari.

Ia memastikan kepada Gedung Putih bahwa 67 dari 100 anggota Senat tidak akan mencopot Trump dari jabatannya. Jumlah 67 suara merupakan batas minimal yang diperlukan oleh Senat untuk memakzulkan Trump.

Tidak lama setelah pemungutan suara di DPR AS berakhir, Juru Bicara Gedung Putih Stephanie Grisham mengeluarkan pernyataan yang menunjukkan Trump akan "sepenuhnya dibebaskan".

Menurut sejumlah ajudan dan penasihatnya, Trump tidak senang atas upaya pemakzulan yang ditujukan terhadap dirinya tapi ia merasa bahwa upaya itu akan memberikan keuntungan politik saat ia merayakan kesepakatan dagang dengan China, Meksiko dan Kanada, yang akan meningkatkan perekonomian AS.

"Dia tidak senang dengan upaya pemakzulan itu, tetapi ia tidak terlihat murung sedikit pun," kata seorang ajudan dekat yang belum lama ini berbincang dengan Trump.

Baca Juga: Pemakzulan Donald Trump Tak Akan Ada Pengaruhnya ke Indonesia

Di tengah upaya Partai Demokrat mencopot jabatannya sebagai presiden, Trump cukup terobati dengan hasil survei yang menunjukkan tingginya angka apresiasi publik terhadap kinerja pemerintah dan tingkat popularitas pemakzulan yang menurun. Tidak hanya itu, donasi untuk kampanye pencalonan Trump sebagai presiden pada pilpres 2020 juga meningkat pesat, kata seorang sumber.

Lebih dari 600 ribu warga yang baru pertama kali menjadi pendonor telah menyumbangkan dana untuk Komite Nasional Partai Republik (RNC) dan kampanye Trump selama enam pekan terakhir, kata RNC. (Antara/Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI