Penghargaan Diskotek Colosseum Dicabut, Tiba-tiba Ada yang Teriak Oh My God

Selasa, 17 Desember 2019 | 11:04 WIB
Penghargaan Diskotek Colosseum Dicabut, Tiba-tiba Ada yang Teriak Oh My God
Aktivitas didepan pintu masuk Colosseum club, Taman Sari, Jakarta Barat (14/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memutuskan mencabut penghargaan Adhi Karyawisata yang ditujukan untuk Diskotek Colosseum.

Pencabutan atau pembatalan penghargaan tersebut disampaikan oleh Saefullah, Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam konferensi pers di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (16/12/2019).

Ada momen kocak yang terekam ketika Saefullah membacakan surat pembatalan tersebut di depan para awak media yang meliput konferensi pers.

Momen itu dibagikan oleh pengguna jejaring sosial Twitter @motulz yang mengunggah rekaman video konferensi pers dari stasiun televisi Kompas TV, Selasa (17/12/2019).

Baca Juga: Ada Narkoba di Diskotek Colosseum, Tapi Belum Juga Ditutup Anies

"Sumpah. Gw kirain suara orang-suara di belakang itu sound fx (emoji tertawa). Ternyata asli toh? Reaksi spontan (emoji senyum)," cuit pengguna akun @motulz dalam unggahannya.

Mulanya, Saefullah membacakan surat dari Anies Baswedan yang memutuskan untuk membatalkan pemberian penghargaan Adhi Karyawisata untuk Diskotek Colosseum.

Sekretaris Daerah (Sekda) Saefullah. (Suara.com/Fakhri)
Sekretaris Daerah (Sekda) Saefullah. (Suara.com/Fakhri)

Tampaknya, pembatalan itu tidak dinyana oleh para awak media, sehingga terdengar teriakan kaget dan minta pernyataan itu diulang. Ada juga yang teriak, "oh my god."

"Berdasarkan fakta tersebut maka pemberian penghargaan Adhi Karyawisata 2019 kepada Colosseum dibatalkan," ujar Saefullah.

Pernyataan mendapat reaksi kaget dari para awak media. "Haaaaaaaaaaa...," ujar awak media membentuk koor. Di tengah itu, ada yang teriak, "oh my god."

Baca Juga: Anies Cabut Penghargaan Colosseum, Tengku Zul: Itulah Pemimpin Bijaksana

Ada pula wartawan yang minta pernyataan itu diulang. "Ulang pak, ulang pak, saya rekam," ujar para wartawan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI