Mensos Tekankan Keseriusan Pemerintah Membangun SDM Unggul

Rabu, 11 Desember 2019 | 17:02 WIB
Mensos Tekankan Keseriusan Pemerintah Membangun SDM Unggul
Menteri Sosial Juliari P. Batubara. (Dok : Kemensos).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan alasan itulah pemerintah terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas penguatan PKH, dari sejumlah aspek. Dari aspek penerima bantuan, Kementerian Sosial terus meningkatkan jumlah target bantuan, yang kini telah dikembangkan menjadi 10 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Dalam kurun waktu 4 tahun terakhir anggaran Kementerian Sosial untuk pos bantuan sosial terus meningkat. Anggaran bantuan sosial (bansos) Kementerian Sosial ( Kemensos) akan meningkat Rp4 triliun dari Rp54 triliun tahun 2019, menjadi Rp58 triliun pada 2020.

Mengutip survei MicroSave Consulting Indonesia, Mensos menyatakan bahwa bantuan sosial PKH dinilai positif oleh masyarakat. Survei menunjukkan, 93,2 persen KPM PKH puas terhadap program bansos.

Di samping penguatan program jaminan sosial, Kementerian Sosial juga terus memastikan bagaimana keberhasilan program ini. Menurut Mensos, keberhasilan penangan kemiskinan ditandai dengan makin kecilnya jumlah warga pra-sejahtera. Artinya, semakin banyak KPM yang graduasi.

Baca Juga: Kemensos Apresiasi Dukungan Ombudsman terhadap Program Keluarga Harapan

“Dengan cara seperti ini, cita-cita di tahun 2045, pada usia satu abad Indonesia merdeka, Indonesia akan menjadi negara maju dengan pendapatan Rp320 juta per kapita per tahun atau Rp27 juta per kapita per bulan, Insya Allah bisa tercapai,” kata Mensos.

Hadir dalam forum ini Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Deputi Bantuan Sosial dan Pengurangan Kemiskinan Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Tubagus A. Choesni. Hadir mendampingi Mensos, Dirjen Penangan Fakir Miskin Andi ZA Dulung, dan Kepala Biro Perencana Adhy Karyono.  (*)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI