Mantan istri UAS tampaknya menutup kolom komentar. Tidak ada satupun warganet yang menulis tanggapannya di postingan tersebut.
Namun sudah hampir 9 ribu warganet menyukai postingan Mellya Juniarti itu.
Untuk diketahui, gugatan cerai UAS kepada Mellya Juniarti dikabulkan Pengadilan Agama Klas IB Bangkinang, Kampar,pada Selasa (3/12/2019). Penceramah kondang ini telah mengajukan permohonan cerai talak ke Pengadilan Agama sejak 12 Juli 2019.
Ketua Tim Kuasa Hukum UAS Hasan Basri mengungkapkan, "Permasalahan rumah tangga UAS sudah lama terjadi, hampir 4 tahun yang lalu, jauh sebelum UAS sebagai pendakwah yang populer dan viral di media sosial."
Baca Juga: Nyeleneh, Review Pembeli di Kafe Ini Bikin Ngakak
Penceramah ini telah melakukan berbagai usaha untuk mempertahankan rumah tangganya. Namun, dia mengklaim, upaya UAS dalam rangka mendidik Mellya Juniarti tidak berhasil dan tidak berubah.