Cerita di Balik Dialog Wishnutama ke Erick Thohir: Bang Bakso Akhlak Satu

Selasa, 10 Desember 2019 | 09:57 WIB
Cerita di Balik Dialog Wishnutama ke Erick Thohir: Bang Bakso Akhlak Satu
Pementasan drama #PrestasiTanpaKorupsi di SMK 57 Jakarta, Senin (9/12). [Biro Pers]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain Erick Thohir dan Wishnutama, menteri lain yang bermain dalam pentas itu adalah Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. Bedu memuji Nadiem Makarim yang minta diledek saat begitu di atas panggung.

"Pak Nadiem Makariem juga luar biasa beliau lah yang minta untuk diledekin dan diremehkan oleh saya dengan dengan dialog: gue anak orang kaya nih, gue tau lu yang setiap hari ke sekolah naik ojek kan?" kata Bedu.

Bedu juga berterima kasih kepada Sogi Indra Dhuaja yang membantu proses reading dan bloking sehingga membuat para menteri siap dan percaya diri untuk tampil.

Ia mengatakan, "Ini menjadi salah satu best momen dalam hidup gue. Terima kasih pak Jokowi serta Sekretariat Kabinet yang telah melibatkan saya (emotikon) senang rasanya bisa ikut ambil bagian dari program Indonesia maju dalam pencegahan perilaku korup sejak dini di Hari anti Korupsi Kolusi dan nepotisme".

Baca Juga: Marak Klitih, Pemda DIY Minta Sekolah Tegas Larang Siswa Bawa Sepeda Motor

Untuk diketahui, pagelaran pentas #PrestasiTanpaKorupsi tersebut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna H. Laoly dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Sepanjang pementasan, tiga menteri muda ini memberikan sindiran terkait isu-isu yang tengah hangat dibicarakan seperti tentang pencopotan Dirut Garuda Indonesia karena penyelundupan moge Harley dan sepeda Brompton.

Video pentas #PrestasiTanpaKorupsi di SMK Negeri 57 Jakarta versi lengkap dengan durasi 11 menit diunggah ke kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Senin (9/12/2019).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI