Temui Mahfud MD, Erick Thohir Bahas Penangulangan Radikalisme di BUMN

Kamis, 05 Desember 2019 | 12:24 WIB
Temui Mahfud MD, Erick Thohir Bahas Penangulangan Radikalisme di BUMN
Menteri BUMN Erick Thohir. [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri BUMN Erick Thohir menemui Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD di Kantor Kemenkopolhukam, Kamis (5/12/2019) pagi.

Erick mengatakan, pertemuan ini membahas indikasi dan rencana penanggulangan radikalisme di setiap BUMN dari data yang dimiliki oleh Kemenkopolhukam.

"Pertemuan dengan pak Mahfud juga sama saya mendapatkan laporan yang beliau dapatkan dari timnya, di mana beliau juga memberi masukan mengenai radikalisasi yang ada di BUMN," kata Erick Thohir usai pertemuan di Kantor Kemenkopolhukam, Kamis (5/12/2019).

Hanya saja, dia enggan mengungkapkan data yang diberikan Kemenkopolhukam tersebut.

Baca Juga: PPIM UIN: Penelitian Homeschooling Terpapar Radikalisme Bukan Generalisasi

"Ini cuma data saja disampaikan kondisinya seperti ini, langkah-langkahnya, ya sudah nanti ikuti, nanti tanya pak Menko saja, ya ini sesuatu yang harus dijalankan, kan menko, kalau menko yang perintah, kita harus (ikuti)," katanya.

Dia juga enggan menyebutkan langkah-langkah apa saja yang disiapkan Kementerian BUMN untuk menindaklanjuti data dari Kemenkopolhukam tersebut.

"Ya kita tunggu lah, karena yang namanya ideologi kan sudah putus, Pancasila NKRI Bhineka Tungga Ika, tidak ada ideologi lain yang ada di Indonesia dan itu sendiri kan sudah diputuskan, bukan saat ini tapi the founding father zaman dulu," imbuh Erick.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI