Suara.com - Pendukung Airlangga Hartanto di Musyawarah Nasional Partai Golkar Dave Akbarshah Fikarno Laksono menilai mundurnya Bambang Soesatyo sebagai Calon Ketua Umum Partai Golkar sebagai bentuk kedewasaan.
Wakil Sekretaris Jenderal Golkar itu semakin percaya diri hampir seluruh kader partai berlambangan pohon beringin tersebut lebih banyak mendukung Airlangga Hartanto.
"Kita sih menyambut baik ya itu berarti sifat kedewasaannya. Dan berarti dukungan yang dikumpulkan seluruh DPD I dan II konkret mendukung Airlangga. Ini menyelesaikan tugas lah dan membuktikan Pak Airlangga yang terbaik," kata Dave saat dihubungi pada Selasa (3/12/2019).
Meski begitu, Dave enggan berspekulasi Airlangga akan menang secara aklamasi, karena masih ada tiga nama caketum lain yang bertarung demi memperebutkan kursi Golkar 1.
Baca Juga: Pendukung Belum Tahu Alasan Bamsoet Mundur dari Caketum Golkar
"Sesuai AD/ART itu 30 persen dan mendapatkan dukungan secara tertulis gitu, untuk bisa lanjut," ucapnya.
Diketahui, Bamsoet menjadi salah satu dari lima nama caketum Golkar yang memenuhi syarat, ia bersaing bersama Airlangga Hartanto, Ridwan Hisjam, Ali Yahya dan Agun Gunandjar.
Sebelumnya, kepada media massa Bamsoet menyatakan mundur dari pencalonan sebagai Ketua Umum Partai Golkar setelah bertemu dengan tokoh senior Partai Golkar dan Ketua Umum petahana Airlangga Hartanto serta Menteri Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan.