Suara.com - Dalam acara ILC TV One, Budayawan Sudjiwo Tedjo mengaku sempat menaruh simpati kepada Basuki Thahaja Purnama alias Ahok ketika menjadi Bupati Belitung Timur, berbeda dengan sekarang.
Sementara itu, Gus Sahal memberikan sindiran kepada Menteri Agama Fachrul Razi terkait isyarat perpanjangan izin FPI. Hal itu dirasa bertolak belakang dengan gerakan menumpas radikalisme.
Berikut 5 berita populer yang dihimpun Suara.com, Kamis (28/11/2019) kemarin.
1. Sudjiwo Tedjo: Dulu Saya Masih Simpati sama Ahok
Baca Juga: Demokrat Tolak Presiden Dipilih MPR: Masak Cuma Ditentukan Ketum Partai
Pelantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai Komisaris Utama PT. Pertamina menimbulkan pro dan kontra berbagai pihak. Budayawan Sudjiwo Tedjo pun ikut memberikan pendapatnya.
Ia merasa untuk membongkar mafia migas memang perlu sosok orang 'urakan'. Namun Sudjiwo Tedjo tidak berani mengatakan Ahok termasuk sosok itu.
2. Ditantang Mahfud Bikin Laporan, FPI: Tolonglah Bantu Habib Rizieq Pulang
Ketua Bantuan Hukum FPI, Sugito Atmo Prawiro mengaku akan berkoordinasi dengan Habib Rizieq Shihab untuk segera membuat laporan dugaan pencekalan secara resmi ke Duta Besar Republik Indonesia di Arab Saudi.
Baca Juga: Jalan di Jakarta Makin Macet, MTI Minta Pemprov DKI Buat Jalur Khusus Motor
Hal itu disampaikan Sugito menyusul pernyataan Menkopolhukam yang menantang Rizieq agar melapor kepada petugas berwajib jika merasa dicekal oleh pemerintah Indonesia. Namun demikian, Sugito meminta jaminan laporan yang akan dibuatnya itu akan diproses.
3. Stafsus Maruf Amin Terlibat Kasus Pemerasan, Polisi: Depan Hukum Semua Sama
Mabes Polri mengklaim tak akan pandang bulu dalam memproses laporan termasuk kasus dugaan pemerasan yang dilakukan staf khusus Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Lukmanul Hakim.
Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Asep Adisaputra menyebut, polisi tetap akan tetap menggunakan azas persamaan hukum, meski Lukmanul kini telah menjadi orang dekat Wapres Maruf Amin.
4. Izin FPI Diperpanjang, Gus Sahal Sindir Telak Menag
PCINU Amerika Akhmad Sahal alias Gus Sahal mengkritik pengakuan Menteri Agama Fachrul Razi terkait pemberian izin perpanjangan FPI. Menurutnya, hal itu kontra dengan aksi tangkal radikalisme yang semula digaungkan.
Gus Sahal mempertanyakan sikap Menag yang rupanya memberi kelonggaran bagi FPI untuk memperpanjang statusnya sebagai organisasi massa pengusung islam konservatif.
5. Viral, Pria Asal Flores Nikahi Bule Cantik di Batam
Pernikahan seorang warga Indonesia dengan bule cantik kembali heboh dan viral di media sosial. Kali ini, pria di Batam, yang berasal dari Kampung Lamahelan, Adonara, Flores, Nusa Tenggara Timur menikahi bule cantik asal Prancis.
Alhasil, pernikahan sejoli beda negara itu menjadi perhatian warga di media sosial, khususnya di Batam. Pria beruntung yang bisa mempersunting bule cantik itu adalah Marselinus Menasa Boro.