MS Kaban Doakan Remaja Pembawa Bendera di Multazam

Kamis, 28 November 2019 | 13:21 WIB
MS Kaban Doakan Remaja Pembawa Bendera di Multazam
Luthfi alias LA, pembawa bendera merah putih di aksi demo tolak RKUHP dan RUU kontroversial (ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Remaja pembawa bendera Merah Putih dalam aksi demonstrasi menolak RKUHP, Luthfi Alfiandi alias LA akan menjalani sidang perdana pada Desember 2019 mendatang.

Dukungan kepada untuk Luthfi datang dari berbagai pihak. Termasuk dari Ketua Majelis Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) MS Kaban.

Ia mendoakan Luthfi di multazam. Dinding Kakbah di antara Hajar Aswad dan pintu Kakbah yang dipercaya sebagai tempat yang mustajab untuk memanjatkan doa.

Hal itu disampaikannya melalui kicauan yang diunggah ke akun Twitter @hmskaban pada Kamis (28/11/2019).

Baca Juga: Penasihat KPK Mohammad Tsani Annafari Resmi Mengundurkan Diri

"Doaku di multazam untuk Lutfi tetap teguh tegar semoga Indonesia lebih berkemanusian yang beradab. Lutfi bebas Indonesia bearadab," tulis MS Kaban.

Pria yang menjabat sebagai Menteri Kehutanan 2004-2009 itu juga mengunggah foto dirinya saat berada di sekitar Kakbah.

Terlihat dalam foto itu, MS Kaban memakai pakaian ihram berwarna putih. Tangan kanannya menengadah ke atas.

MS Kaban mendoakan Luthfi Alfiandi remaja pembawa bendera di multazam (twitter/@hmskaban)
MS Kaban mendoakan Luthfi Alfiandi remaja pembawa bendera di multazam (twitter/@hmskaban)

Warganet pun memberikan komentar dan mengamini doa MS Kaban yang diungkapkan lewat kicauan di Twitter tersebut.

Kicauan MS Kaban ini telah mendapatkan lebih dari 700 like dan seratus retweet pada Kamis (28/11) siang.

Baca Juga: Dalam 100 Hari Kerja, Mentan akan Petakan Data Pertanian

Sebelumnya, Berkas penahanan LA dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat untuk siap disidangkan. Ia dikenakan empat pasal sekaligus, yakni pasal 170, 212, 214 dan 218 KUHP.

Warganet yang tidak terima dengan penahanan Luthfi ramai-ramai membuat tagar #BebaskanLuthfi hingga masuk trending topic Twitter. Ada lebih dari 5 ribu cuitan yang menggunakan tagar itu.

Foto Luthfi mengenakan celana SMA memakai jaket dan membawa bendera menghindari gas air mata menjadi viral. Ia merupakan salah satu pelajar STM yang diamankan oleh polisi saat ikut unjuk rasa di depan kompleks parlemen pada September 2019 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI