CEK FAKTA: TLJ Intoleransi, Milik Eep Saefulloh Fatah-Sandrina Malakiano?

Sabtu, 23 November 2019 | 11:44 WIB
CEK FAKTA: TLJ Intoleransi, Milik Eep Saefulloh Fatah-Sandrina Malakiano?
Ilustrasicake [Shutterstock].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tous les Jours (TLJ), gerai bakery atau berbagai cake dan roti waralaba dari Korea Selatan sedang menjadi sorotan karena memuat peraturan intoleran soal peraturan penulisan kalimat untuk cake.

Aturan penulisan cake dari Tous les Jours (TLJ) [screen shot di gerai TLJ/Istimewa].
Aturan penulisan cake dari Tous les Jours (TLJ) [screen shot di gerai TLJ/Istimewa].

Seperti dikutip dari  satu cabang Tous les Jours, Pacific Place, Jakarta, sempat tertera pengumuman berbunyi demikian:

Peraturan Penulisan Ucapan Cake

Referensi: Sistem Jaminan Halal-Produk-Profil produk tidak boleh menjual sesuatu yang tidak sesuai syariat Islam.

Store tidak boleh menulis di atas cake ucapan atau sesuatu yang bertentangan dengan syariat Islam seperti:

Ucapan selamat hari besar agama, misal: Natal, Imlek, dll
Perayaan yang tidak sesuai dengan syariat Islam, misal: Valentine, Halloween, dll

Store dibolehkan menulis di atas cake ucapan seperti:

Ucapan selamat hari jadi, misalkan seperti pernikahan,promosi jabatan, dst

Perkataan yang tidak bertentangan dengan syariat Islam, misal: I love you, you're the best

Kemudian dari media sosial disebut-sebut bahwa pemilik Tous les Jours adalah pasangan Eep Saefulloh Fatah dan Sandrina Malakiano.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI