Suara.com - Misteri penemuan mayat terbungkus seprai putih akhirnya terkuak setelah polisi berhasil mengidentifikasi jasad dari perempuan tersebut. Diketahui, korban kasus pembunuhan itu bernama Jumince Sabneno (32).
Dalam kasus ini, polis juga telah meringkus Raymundus (32), seorang buruh bangunan yang dianggap sebagai pelaku pembunuhan. Dari pengungkapan kasus ini, ternyata pelaku tak lain adalah pacar korban.
Kanit Resmob Polda Sulsel AKP Edy Sabhara Manggabarani seperti dikutip Kabarmakassar.com--jaringan Suara.com, Jumat (22/11/2019), menyampaikan, pelaku dan korban sempat tinggal bersama di sebuah indekos.
"Pelakunya ternyata pacarnya sendiri, korban dan pelaku juga sudah sebulan bersama tinggal di kosan," kata dia.
Baca Juga: Mayat Dicor di Musala, Bahar Sungkem ke Ibu usai Bunuh Ayah Pakai Linggis
Kasus ini terungkap setelah polisi mencurigai orang terdekat korban. Keberadaan Raymundus juga sempat menghilang setelah jasad korban ditemukan dalam kondisi terbungkus seprai di tepi sungai Jeneberang, Barombong Makassar.
Sebelumnya, warga sempat digegerkan dengan penemuan sesosok mayat wanita di Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Senin (18/11/2019) lalu. Saat ditemukan, kondisi mayat tersebut terbungkus seprai berwarna biru-putih.
Usman Daeng Ngeppe, salah satu warga mengaku syok kala pertama kali melihat adanya bungkusan kain yang tergeletak di pinggir danau Jeneberang.
Berangkat dari rasa penasaran, akhirnya Usman memberanikan diri untuk melihat mayat wanita yang terbungkus seprai tersebut.
Setelahnya, temuan mayat itu dilaporkan ke Sarakka Daeng Sila (50), Ketua RT setempat dan dilanjutkan dengan pelaporan ke kantor polisi.
Baca Juga: Ibu Mayat Remaja Keterbelakangan Mental di Cilacap Kerap Berperilaku Aneh