Tertular Radikal dari Istri dan 4 Fakta Terbaru Bomber Rabbial Muslim

Kamis, 14 November 2019 | 16:16 WIB
Tertular Radikal dari Istri dan 4 Fakta Terbaru Bomber Rabbial Muslim
Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satu persatu fakta mengenai Rabbial Muslim Nasution, bomber bunuh diri di Polrestabes Medan, Sumatera Utara mulai terungkap. Dari hasil investigasi yang dilakukan kepolisian, Rabbial diduga terpapar paham radikalisme dari sang istri.

Rabbial dan istri telah membuat rencana untuk melakukan bom bunuh diri. Rabbial melakukan aksinya di Medan, sementara sang istri berencana beraksi di Bali.

Berikut Suara.com merangkum 5 fakta terbaru Rabbial Muslim Nasution

1. Bomber Bunuh Diri Rabbial Muslim Radikal karena Istri

Baca Juga: Tifatul: Silakan Buat Partai Gelora, Tapi Jangan Ngacak-ngacak PKS

Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. (dok Polisi)
Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. (dok Polisi)

Detasemen Khusus 88 Antiteror menangkap istri teroris bom bunuh diri di Polrestabes Medan Rabbial Muslim Nasution yang berinisial DA. Rabbial diduga terpapar radikalisme oleh DA.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan Densus 88 sudah mengamankan DA karena sudah terpapar radikalisme yang ditularkan ke Rabbial hingga melakukan aksi bom bunuh diri.

Baca selengkapnya

2. Rabbial Ledakan Polrestabes Medan, Istri Rancang Teror Bom di Bali

Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]
Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]

Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri sedang mendalami dugaan rencana aksi teror yang dilakukan DA, istri terduga teroris Rabbial Muslim Nasution yang meledakan diri di Mapolrestabes Medan, Rabu (13/11/2019) kemarin.

Baca Juga: Addie MS Unggah Video Pemindahan Pohon di Singapura, Warganet Sindir Anies

Penyelidikan itu dilakukan terkait dugaan DA merencanakan aksi teror di Bali bersama rekannya di lembaga permasyarakatan.

Baca selengkapnya

3. Geledah Lokasi Diduga Pengajian Rabbial Muslim, Ini yang Ditemukan Polisi

Polisi berjaga pascabom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Sumut, Rabu (13/11). [ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi]
Polisi berjaga pascabom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Sumut, Rabu (13/11). [ANTARA FOTO/Irsan Mulyadi]

Polisi telah menyita sejumlah barang bukti saat mengggeledah sejumlah rumah terkait aksi bom bunuh diri yang dilakukan Rabbial Muslim Nasution (24) di Polrestabes Medan, kemarin.

Wakapolda Sumut, Brigjend Mardiaz Kusin menyebutkan, penggeledahan itu dilakukan karena diduga sebagai rumah terduga pelaku atau yang selama ini dianggap menjadi tempat pengajian.

Baca selengkapnya

4. Terpapar Radikalisme, Perilaku Rabbial Berubah Drastis Sejak 6 Bulan Lalu

Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]
Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]

Rabbial Muslim Nasution, pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan disebut sudah terpapar radikalisme sejak enam bulan terakhir.

Wakapolda Sumut Brigjen Mardiaz Kusin Dwihananto, mengatakan hal itu berdasarkan keterangan dari mertua Rabbial. Berdasarkan keterangan keluarga, perilaku dan sikap Rabbia berubah drastis lantaran diduga terpapar radikalisme.

"Kemarin keterangan dari mertua pelaku bahwasannya pelaku ini sebelumnya tidak nampak, dia (Rabbial) menganut paham radikal. Hanya dalam waktu enam bulan saja pelaku langsung berubah," katanya saat dijumpai di Mako Brimob Polda Sumut, Kamis (14/11/2019).

Untuk itu, Mardiaz mengimbau kepada masyarakat Sumatera Utara untuk lebih waspada terhadap kelompok-kelompok yang berdalihkan agama.

"Ketika ada masyarakat luar yang masuk ataupun keluar masuk di lingkungan kita, yang tidak kita kenal tolong segera laporan kepada pihak yang berwajib dalam hal ini bisa ke pihak TNI Koramil, ke Kelurahan dan ke Polsek-Polsek terdekat," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, ledakan terjadi di Markas Komando Polres Kota Besar (Polrestabes) Medan di Jalan HM Said Medan, Rabu pagi sekitar pukul 08.45 WIB.

Ledakan yang diduga bom bunuh diri itu dilakukan seseorang berinisial RMN (24). Terduga pelaku meledakkan diri di sekitar kantin Polrestabes Medan. Akibatnya, enam orang terluka.

Pasca-ledakan, petugas mengamankan istri dan mertua dari terduga pelaku yang saat ini masih dalam proses pemeriksaan di Mako Brimob.

Petugas juga menyita sejumlah barang dari rumah terduga pelaku di Kecamatan Medan Marelan, yakni dua unit keranjang berwarna hijau yang berisi anak panah, satu buah koper berukuran sedang, satu buah tiang, dan sejumlah berkas. (Antara)

Baca selengkapnya

5. Pergi Bawa Ransel, Tetangga Baru Pertama Lihat Rabbial Pakai Jaket Ojol

Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]
Pelaku bom bunuh diri Polrestabes Medan. [istimewa]

Pemuda bernama Rabbial Muslim Nasution (24) tewas dengan kondisi tubuh terpotong-potong setelah melakukan aksi bom bunuh diri di Markas Polres Kota Besar (Mapolrestabes) Medan, Rabu, sekitar pukul 08.45 WIB. 

Berdasarkan keterangan Fahrizal (58), tetangga terduga pelaku, sebelum terjadi insiden dugaan bom bunuh diri, Fahrizal melihat terduga pelaku membawa satu buah ransel terisi penuh.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI