Mabes Polri: Ledakan di Polrestabes Medan Diduga Bom Bunuh Diri

Rabu, 13 November 2019 | 09:58 WIB
Mabes Polri: Ledakan di Polrestabes Medan Diduga Bom Bunuh Diri
Karopenmas Divhumas Mabes Polri Brigjen Dedi Prasetyo di Mabes Polri. (Suara.com/M. Yasir).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Markas Kepolisian Besar Indonesia atau Mabes Polri menyebut ledakan di Polrestabes Medan diduga sebagai aksi bom bunuh diri. Pelaku ledakan bom bunuh diri itu tewas.

Ledakan terjadi sekira pukul 08.40 WIB waktu setempat, Rabu (13/10/2019). Pelaku masuk menuju gedung bagian operasi, Mereka langsung meledakan diri.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo menjelaskan saat ini polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara atau TKP.

"Dugaan sementara bom bunh dri. Pelaku diduga meninggal dunia," kata Dedi saat dihubungi, Rabu (13/11/2019).

Baca Juga: Video Rekaman Detik - detik Bom Meledak di Polrestabes Medan,

Pasca bom bunuh diri di Polrestabes Medan, Sumatera Utara, kini Polrestabes Medan dijaga super ketat. Kendaraan yang masuk diperiksa menyeluruh, termasuk mobil milik kepolisian.

Sementara warga sekitar yang ingin melihat tidak diperbolehkan masuk. Polisi pun melarang wartawan untuk masuk ke lokasi.

Sebelumnya, Pelaku peledakan bom di Polrestabes Medan diduga pakai jaket ojek online. Pelaku meledakan diri hingga tubuhnya hancur.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI