Suara.com - Presiden PKS Sohibul Iman memberikan respon terkait momen keakraban antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di HUT Partai NasDem ke-8, Senin (11/11/2019).
Hal ini disampaikan oleh Sohibul Iman dalam cuitan yang diunggah ke Twitter pada Selasa (12/11/2019). Ia juga menunjukkan foto dirinya bersalaman dengan Jokowi.
Pria kelahiran 5 Oktober 1965 ini juga menyinggung Jokowi telah menunaikan niatnya untuk berpelukan dengan Surya Paloh.
"Tadi malam Pak Jokowi berhasil menunaikan niatnya tuk "berangkulan mesra" dengan bang Surya Paloh di acara Kongres ke-8 n Milad ke-2 Partai Nasdem," ucap Sohibul Iman di Twitter.
Baca Juga: Temui Wapres, ISMI Bahas Soal KEK Pengusaha Muslim di Aceh
Seakan tidak mau kalah akrab, Sohibul Iman menyebut bahwa dirinya juga sempat cipika-cipiki (cium pipi kanan dan kiri) dengan Jokowi dan Surya Paloh.
"Di tempat yang sama saya juga sempat cipika cipiki dengan Presiden Jokowi, bang Surya Paloh, dan Pak Jusuf Kalla," kata Presiden PKS ini.
"Tentu dengan Bu Mega dan mbak Puan tidak sampai cipika cipiki (emotikon)," imbuhnya.
Cuitan Sohibul Iman ini lantas mendapatkan beragam komentar dari warganet. Ada yang merasa cuitan itu lucu.
Seperti komentar yang ditulis oleh pemilik akun Twitter @afifahafra79, "Boleh juga selera humornya".
Baca Juga: Tradisi Ngawu-awu Petani Gunungkidul di Atas Tanah Kering
Tapi ada warganet lain yang ingin agar Sohibul Iman berpelukan dengan Mantan Presiden PKS Anis Matta.