Suara.com - Nadiem Makarim masih irit bicara kepada awak media soal program kerjanya setelah sepekan dilantik Preside Joko Widodo untuk menduduki jabatan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.
Ketika dijegat wartawan di Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Kamis (31/10/2019), Nadiem belum mau berbicara banyak saat ditanya program prioritasnya sebagai menteri.
Nadiem hanya menyebut, bakal memprioritaskan pengembangan karakter dan kompetensi dalam dunia pendidikan. Namun, Nadiem tak menjelaskan secara rinci terkait pengembangan karakter dan kompetensi di bidang pendidikan.
"Prioritasnya seperti saya bilang tadi pengembangan karakter dan kompetensi," ujar Nadiem di Kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Kamis (31/10/2019).
Baca Juga: 5 Berita Kesehatan: Analisis TTD Nadiem Makarim, Permenkes Obat Trastuzumab
Tak hanya itu, eks Bos PT GoJek Indonesia itu menambahkan bahwa pihaknya akan mengedepankan akurasi dan ketepatan.
Selain itu, dia mengklaim bakal mengedepankan akurasi dalam segala hal yang berdampak pada murid.
"Juga akurasi dan ketepatan, akurasi dalam segala hal. Akurasi dalam aktivitas yang kami lakukan untuk benar-benar berdampak pada murid," tandasnya.