Tito Karnavian Bertemu 2 Pimpinan KPK, Bahas Pengawas Anggaran Daerah

Rabu, 30 Oktober 2019 | 14:23 WIB
Tito Karnavian Bertemu 2 Pimpinan KPK, Bahas Pengawas Anggaran Daerah
Tito Karnavian Bertemu 2 Pimpinan KPK. (dok kemendagri)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Dalam Negeri atua Mendagri Tito Karnavian melakukan pertemuan dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kantor Kemendagri, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (30/10/2019). Pertemuan tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan kerjasama pengawasan terhadap anggaran dana daerah.

Tito mengatakan pada tahun depan pemerintah pusat akan menggelontorkan dana sebesar Rp 800 triliun untuk pemerintah daerah baik provinsi dan kabupeten/ kota. Sehingga, kata dia, kerjasama dengan KPK tersebut sangat diperlukan agar anggaran dana yang digelontorkan ke pemerintah daerah tersebut tepat sasaran sekaligus meminimalisir terjadinya penyimpangan.

"Ini memerlukan pembinaan agar tepat sasaran, sekaligus pengawasan agar jangan sampai terjadi penyimpangan," kata Tito.

Terkait hal itu, Tito mengaku telah menerima banyak masukan dari KPK. Menurut Tito ada delapan elemen yang perlu diawasi; mulai dari perencanaan, dana desa, manajemen aset dan lain sebagainya.

Baca Juga: Tito Karnavian Didesak Berikan Anies Kartu Kuning dan 4 Berita Lainnya

"Kita harapkan dengan semua masukan yang sangat detail dari KPK maka ditahun depan, saya ulangi dibulan Desember kita akan melakukan musyawarah mengundang seluruh kepala daerah untuk menyampaikan prioritas-prioritas yang perlu dilaksanakan oleh daerah dalam perencanaannya, mensinkronkan sekaligus juga mengawasi agar tidak terjadi penyimpangan," ujarnya.

Berkenaan dengan itu, Wakil Ketua KPK Alexander Marwata menyampaikan bahwasanya kerjasama antara pihaknya dengan Kemendagri telah terjalin selama empat tahun belakangan ini. Kedepannya, kata Axel, pihaknya akan memfokuskan kerjasama dengan Kemendagri yang berkaitan dengan visi dan misi Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

"Kita akan koordinasi dengan Mendagri, terutama untuk supaya daerah-daerah itu juga bisa menjabarkan visi dan misi dari bapak presiden supaya ada sinkronisasi antara program pemerintah pusat dengan program pemerintah didaerah. Itu nanti yang akan kami lakukan bersama-sama dengan Kemendagri," ucap Alex.

Untuk diketahui selain Alex dalam kesempatan tersebut turut hadir pula Wakil Ketua KPK Saut Situmorang.

Baca Juga: Didesak Berikan Anies Kartu Kuning, Ini Kata Mendagri Tito Karnavian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI