Suara.com - Belasan mobil baru Toyota Crown Hybird yang diperuntukan untuk menteri dan juga pimpinan MPR, DPR, DPD telah terparkir di halaman kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/10/2019).
Pantauan Suara.com, mobil tersebut terparkir sejajar di depan Gedung Nusantara III, tempat di mana pimpinan biasa turun setibanya di parlemen.
Mobil-mobil tersebut juga sudah dipasang pelat dinas bewarna hitam dengan kode RI di depannya.
Wakil Ketua MPR Syarief Hasan mengaku sudah sempat mencoba mobil dinas baru yang diperuntukkan untuk menunjang kegiatannya tersebut.
Baca Juga: Viral Foto Alphard Prabowo Ditempeli Plat Mobil Dinas
Bagaimana rasanya? Syarief berujar tak ubahnya seperti mobil kebanyakan yang pernah ia kendarai.
“Saya coba, biasa saja, mobil saya lebih bagus dari ini. Saya pikir biasa, standar ya, menurut saya sih ya biasa saja,” kata Syarief.
Sementara Wakil Ketua DPR Aziz Syamsudin mengatakan, mobil dinas baru tersebut sudah berada di kompleks parlemen sejak Minggu (27/10).
Ia mengatakan, mobil dinas juga sudah bisa digunakan untuk menunjang kegiatan pimpinan.
“Sudah boleh. Itu beberapa kan sudah dipakai,” ujarnya.
Baca Juga: 5 Best Otomotif Pagi: Tokyo Motor Show 2019, Mobil Dinas Menteri
Terkait pengalamannya saat mencoba mobil dinas baru, Aziz tidak menjelaskan secara detail. Baginya, terpenting ialah berfungsinya fitur mesin pendingin.
“Ya namanya mobil, dipakai saja, ya kan. Yang penting AC, kan begitu,” kata Aziz.
Untuk diketahui, Toyota Crown Hybrid resmi dipilih sebagai kendaraan menteri dan pejabat tinggi negara periode 2019 - 2024. Mobil ramah lingkungan ini sebenarnya tidak dipasarkan di Indonesia.
PT Toyota Astra Motor (TAM) selaku agen pemegang merek resmi Toyota di Indonesia menegaskan, Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid tidak akan dijual secara umum.
"Mobil ini tidak dijual secara retail. Jadi untuk saat ini belum dijual," ujar Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran TAM, saat dihubungi Suara.com.
Ditanya berapa unit Toyota Crown 2.5 HV G-Executive Hybrid yang masuk ke Indonesia sebagai mobil khusus Menteri, Anton menjawab 10 unit.
"Ada 101 unit. Ini diimpor langsung dari Jepang," papar Anton.
Sebagai mobil yang akan ditunggangi menteri, Toyota Crown Hybrid dilengkapi dengan fitur keamanan di antaranya adalah Pre-Collision System (PCS) untuk mendeteksi keberadaan objek di depan mobil seperti pejalan kaki dan pesepeda.
Fitur berikutnya adalah, Lane Departure Alert (LDA) yang akan memberikan peringatan dan membantu mengkoreksi kemudi jika mobil melebar hingga memotong jalur dari posisi seharusnya di jalan.