Gembar Gembor NKRI, Prabowo Tak Hadiri Upacara Sumpah Pemuda di Kemenhan

Senin, 28 Oktober 2019 | 10:35 WIB
Gembar Gembor NKRI, Prabowo Tak Hadiri Upacara Sumpah Pemuda di Kemenhan
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi (kiri) berbincang dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (tengah) dan Mensesneg Pratikno sebelum sesi foto bersama Kabinet Indonesia Maju di beranda Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/10). [ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tak mengikuti upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kantor Kemenhan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (28/10/2019).

Pantauan Suara.com, upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang digelar di Halaman Kantor Kemenhan itu dipimpin oleh Kepala Badan Strategis Instalasi Pertahanan (Kabainstrahan) Mayjen TNI Bambang Kusharto selaku inspektur upacara. Sementara Prabowo tak terlihat dalam upacara tersebut.

Selain Prabowo, Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono dan Sekretaris Jenderal Kemenhan Agus Setiadji juga tak terlihat dalam upacara tersebut.

Dalam amanatnya Bambang mengungkapkan bahwasanya tema peringatan Hari Sumpah Pemuda kali ini yakni 'Bersatu Kita Maju'. Bambang mengatakan tema tersebut diambil untuk menegaskan kembali komitmen persatuan yang telah diikrarkan para pemuda Indonesia tahun 1928.

Baca Juga: Prabowo Ternyata Digaji Rp 13,6 Juta Per Bulan Jabat Menteri Pertahanan

"Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam sumpah pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita bisa mewujudkan cita-cita bangsa," tutur Bambang.

Dalam kesempatan itu pula, Bambang turut mengucapkan terima kasih kepada tokoh pemuda bangsa yang telah mendeklarasikan Sumpah Pemuda di tahun 1928. Dimana kata dia, pemuda-pemuda tersebut merupakan pelopor daripada kemerdekaan Indonesia.

"Kami sampaikan terimakasih kepada tokoh pemuda tahun 1928 yang telah mendeklarasikan sumpah pemuda sehingga menjadi pelopor pemuda untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia sekaligus menjaga keutuhan NKRI," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI