Suara.com - Wakil Ketua KPK, Laode M Syarief menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi sudah tepat menunjuk Mahfud MD menjabat sebagai Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) dalam Kabinet Indonesia Maju.
Menurut Laode, Mahfud MD memiliki pengalaman yang banyak dan paham betul dengan hukum-hukum di Indonesia.
"Kami pikir dia (Mahfud MD) memang cocok untuk jabatan Menko Polhukam, karena memang dia paham. Dia pernah menteri pertahanan, dia mengetahui hukum, jadi saya pikir semua hukum yang berlaku di Indonesia yang akan datang," ujar Laode, Senin (28/10/2019).
Ia menjelaskan, hukum Indonesia dapat dikontrol oleh Mahfud, apalagi berkaitan dengan anti-korupsi.
Baca Juga: KPK Tak Menutup Kemungkinan Bakal Kembangkan Kembali Kasus Buku Merah
"Saya harapkan ke depannya agar kualitas penegak hukum bisa diperhatikan beliau," harap Laode.
Laode mempunyai tiga pesan khusus bagi Mahfud MD yang perlu diperhatikan. Pertama, soal hukum-hukum yang tumpang tindih dan perlu disinkronkan.
Kedua, segi penegakan hukum yang masih dinilai kurang profesional dan mesti dibenahi oleh Mahfud MD. Terakhir, soal hukum yang berkaitan dengan anti-korupsi.
"Jadi ada mungkin tiga yang harus diperhatikan itu," ujar Laode.
Baca Juga: Ingin Mengenal Kantor Barunya, Alasan Mahfud MD Belum Bahas Perppu KPK