Menristek Bambang Brodjonegoro Bergelar Doktor di Usia Muda, Ini Profilnya

Sabtu, 26 Oktober 2019 | 15:36 WIB
Menristek Bambang Brodjonegoro Bergelar Doktor di Usia Muda, Ini Profilnya
Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro. [Suara.com/Stephanus Aranditio]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bambang Brodjonegoro resmi dilantik menjadi Menteri Riset dan Teknologi (Menristek)/Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Rabu (23/10/2019).

Posisi ini mengantikan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir.

Ia pun menjadi salah satu menteri yang masih bertahan di pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), setelah sebelumnya menjabat Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas).

Bambang Brodjonegoro lahir, pada 3 Oktober 1966, dan besar di Jakarta. Ia merupakan anak dari Rektor Universitas Indonesia (UI) pada 1964 sampai 1973, mendiang Prof Dr Ir Raden Mas Soemantri Brodjonegoro.

Baca Juga: Jadi Menristek & Kepala BRIN, Ini Program 100 Hari Bambang Brodjonegoro

Pria 53 tahun itu pun mewarisi kepandaian sang ayah. Buktinya, ketika kuliah S1 di UI, ia menjadi mahasiswa berprestasi. Selain itu, di usia 31 tahun Bambang Brodjonegoro juga sudah meraih gelar doktor.

Dirinya sudah lama mengabdikan diri di almamater tercinta, bahkan turut merintis program Pascasarjana Fakultas Ekonomi (FE) UI, yang turut ia kembangkan menjadi double degree dengan Australian National University dan sebuah universitas di Belanda.

Di masa pemerintahan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Bambang Brodjonegoro dilirik sang presiden hingga diangkat menjadi Wakil Menteri Keuangan.

Setelah berganti presiden, dirinya pun tetap dipertahankan. Ia diminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Menteri PPN/Kepala Bappenas dan, di periode kedua Jokowi, kembali ditunjuk untuk menjadi menteri, tetapi di pos yang lain.

Keluarga

Istri: Irina Justina Zega
Anak: Daniswara Brodjonegoro

Baca Juga: Dipanggil Jokowi, Bambang Brodjonegoro Bakal Tangani Pemindahan Ibu Kota

Pendidikan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI