5 Aktivis Greenpeace yang Bentangkan Spanduk di Tugu Pancoran Dipulangkan

Bangun Santoso Suara.Com
Kamis, 24 Oktober 2019 | 07:48 WIB
5 Aktivis Greenpeace yang Bentangkan Spanduk di Tugu Pancoran Dipulangkan
Spanduk Greenpeace. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Arie mengatakan pemasangan spanduk berwarna kuning berisi dua pesan tersebut tujuannya untuk menyampaikan kepada pemerintahan yang baru dipilih dan kabinet yang baru tersusun untuk memprioritaskan dua sektor, yakni sektor energi dan sektor kehutanan.

Sektor energi untuk beralih pada energi terbarukan, dan meninggalkan energi kotor batu bara, juga untuk menyelamatkan hutan dan menjaga yang masih tersisa serta melawan para perusak hutan.

"Dua sektor ini menjadi sangat penting itu harus jadi prioritas jika pemerintah ingin bersungguh-sungguh untuk menyelesaikan masalah lingkungan dan juga melawan perubahan iklim, karena ini berkaitan dengan isu global," kata Arie.

Sebelumnya diberitakan, Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan mengamankan lima orang pemanjat dan pembentang spanduk di Patung Dirgantara atau Pancoran, Rabu (23/10).

Baca Juga: Kibarkan Spanduk Berakhir Ditangkap, Anies Justru Dukung Aktivis Greenpeace

Lima orang tersebut merupakan relawan Greenpeace terdiri atas tiga laki-laki dan dua perempuan, yakni Pani (27), Mulai, Jainudin, Indah, dan Anggara.

Kelima aktivis ini membentangkan spanduk berukuran 5x5 meter berisi pesan yang ditujukan untuk mengingatkan Presiden Jokowi beserta kabinet menteri yang baru dilantik untuk menghentikan penggunaan energi kotor sebagai upaya mencegah perubahan iklim ekstrem di Indonesia, dan menyelamatkan hutan yang tersisa dari kerusakan dan para perusak hutan.

Spanduk berwarna kuning dipasang pada dua sisi patung kanan dan kiri. Spanduk kiri bertuliskan "orang baik pilih energi yang baik,Greenpeace #Reformasi dikorupsi.

Lalu tulisan spanduk sebelah kanan "lawan perusak hutan,"Greenpeace" #Reformasi dikorupsi". (Antara)

Baca Juga: Turunkan Spanduk, Aktivis Greenpeace: Jangan Tangkap Teman Saya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI